Tol Becakayu Di Kalimalang Terus Dikebut Pembangunannya

Kamis, 27/08/2015 08:58 WIB

mobilinanews (Bekasi) – Proyek tol layang Bekasi –Cawang-Kampung terus dikebut pembangunnannya. Pengerjaan dilakukan dalam 24 jam.

Menurut salah satu pengawas proyek, lanjutan pembangunan tol kembali dilakukan setelah sempat libur Lebaran.

Di sepanjang jalan Kalimalang sebagian besar tiang panjang sudah berdiri kokoh. Tapi yang di dekat Universitas Borobudur terdapat puluhan tiang pancang dari beton itu masih dibiar teronggok, menunggu segera ditanam.

Pembangunan tol yang sebagian besar dibangun di atas sungai Kalimalang itu sempat berhenti selama 16 tahun. Kini tol sepanjang  21  kilometer itu kembali dikerjakan. Nantinya tol Becakayu diharap bisa mengurangi kepadatan ruas Kalimalang – Jakarta terutama pada jam masuk dan pulang kerja.

Jika tol ini sudah jadi, maka Belkasi - Jakarta bisa ditempuh dengan waktu lebih singkat.

 

 

TERKINI
Paguyuban Motor Si Paling Paham Gelar Halal bi Halal di Warung Solo Kemang, Simak Keseruannya Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Innova Zenix Hybrid: Unggulkan Sektor Performa, Safety, Efisien dan Teknologi Canggih Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo