Meriahnya KopSanGab 30 Komunitas NMax Di Rumah Sarwono

Senin, 13/01/2020 15:53 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Tak kurang 200 motor Yamaha NMax tumplek blek di halaman parkir Rumah Sarwono, Jl Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Sabtu (11/1/2020) malam.

Saking tak muat, sebagian motor NMax dari 30 komunitas yang tergabung dalam KopSanGab (Kopdar Santai Gabungan) meluber parkir di halaman Nampan Bistro yang lokasinya bersebelahan dan masih satu group.

Acara yang dipimpin Om Iyon selaku pengurus inti tersebut memberi kesempatan kepada humas tiap-tiap komunitas memperkenalkan diri dan menyampaikan kesan serta pesan kepada semua peserta.

"Ada 4 pesan yang kita sampaikan kepada seluruh komunitas NMax yang hadir, yang bertujuan agar sebagai komunitas NMax tertib dalam berlalu lintas," ujar Jaelani, koordinator Rincy (Ride NMax Community Jakarta Selatan) yang bertindak sebagai tuan rumah.

1. Mengutamakan Safety saat berkendara di jalan.

2. Tetap sopan dan saling menyapa dengan isyarat klakson bila bertemu sesama rekan Komunitas NMax,  baik yang internal ataupun external.

3. Mempersilakan masing-masing dari komunitas apabila ada yang kebetulan melintas di wilayah atau Basecampnya komunitas peserta yang hadir di atas,  diminta agar mampir dan minum Kopi bersama.

4. Menjaga nama baik komunitas di jalan raya agar tidak melakukan pelanggaran lalu lintas di jalan serta etap patuhi rambu lalin.

Acara kopi darat (kopdar) dab ramah tamah itu yang dimulai pukul 20.00 - 23.30 WIB tersebut berisi siilaturrahim l sesama komunitas motor NMax.

Penggalangan dana bantuan korban Banjir untuk wilayah Tangerang dan Lebak, Banten.

"Kemudian bareng-bareng rolling ke Bundaran Hotel Indonesia dan ke Monas, setelah selesai acara di Rumah Sarwono," lanjut bang Jay, panggilan akrab Jaelani yang seorang supervisor perusahaan cleaning service yang tinggal di Cilincing, Jakarta Utara.

Esok harinya, Minggu (12/1/2020) perwakilan masing-masing komunitas ke Tangerang dan Kabupaten Lebak Banten untuk menyerahkan sumbangan kepada keluarga terdampak banjir.

Keren nih komunitas NMax. (bs)

Nama-nama KOMUNITAS yang tergabung dalam KOPSANGAB dan hadir di Rumah Sarwono:

01. DOM JC
02. PANMOR
03. DOM DC
04. NMS JS
05. NMS JT
06. NMS JB
07. NMS BOGOR RAYA
08. NMS TANGSEL
09. RILEX COMBO
10. SLJ
11. LFCI
12. YLOSA JKT
13. YLOSA BD
14. YLAC
15. NMAX ID JS
16. NMAX ID JT
17. RINCY JS
18. RINCY JU
19. RINCY JP
20. RINCY DEPOK
21. RINCY JT
22. ARMI
23. NCC
24. RAMAI
25.JOKER JKT
26. NKK
27. BMID
28. AMS
29. MAXIFLOW JKT
30. SIMACO

TERKINI
Pembuktian Bersama Gresini Racing, Federal Oil Apresiasi Podium Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2024 Daihatsu Kumpul Sahabat Beri Apresiasi Erwan Erik, Setia Menggunakan Daihatsu Xenia Selama 12 Tahun Mitsubishi Fuso Hadirkan Part Depo ke-19 di Morowali, Pastikan Kesiapan Suku Cadang GWM Indonesia dan Ideafest Selenggarakan Diskusi Inspiratif Bahas Transformasi Industri Melalui Pengalaman Baru