Dony Sarwono : 7 Poin Untuk SIKC dari CIK

Senin, 03/02/2020 23:37 WIB

mobilinanews (Sentul) -  Willybald Zoettl dari CIK-FIA melakukan inspeksi ke Sentul International Karting 
Circuit (SIKC), 29 November 2019 lalu.

Lalu, bagian apa saja dari SIKC yang mendapat perhatian agar segera mendapat homologasi Grade B dari CIK?

Menurut Dony Sarwono selaku Ketua Komisi Gokart IMI Pusat, ada 7 poin yang diminta CIK untuk dipenuhi. Secara umum, sudah dikerjakan oleh pengelola. Hanya beberapa bagian bersifat minor yang harus dirampungkan sebelum round 1 AKOC 2020 digelar.

“Basicly, kalau mau inspeksi selalu number one adalah safety, yang biasanya dilihat di setiap tikungan, jarak gokart kalau keluar ke kiri atau kanan ada apa. CIK pada 3 tahun terakhir ini, memberikan peraturan, di pinggir sirkuit itu karena berurusan dengan adanya penonton, namanya pastoral.

1.Pastoral intinya pagar berkawat, spek tingginya 1,8 m, dan di bawahnya harus dikasih rubber belt minimum tingginya harus 60 cm. Ketika gokart keluar, terjadi benturan masih bisa jalan, tidak mati mesin. Dibanding dengan tumpukan ban. Misalnya 
tumpukan ban harus meggunakan rubber belt tingginya sama, 60 cm. 


2. Leveling. Karena SIKC baru dioverlay, antara aspal dan tanah di samping rumput harus rata. Minimal boleh drop 4 cm. Kemarin pekerjaan di SIKC lumayan banyak karena pemerataan leveling, aspal dengan off area tanah atau rumput.

3. Penutupan area irigasi. Di sirkuit di tengah dan samping ada irigasi yang sifatnya lebih rendah dari treknya, harus ditutup dengan 3 tumpuk ban. Kalau gokart keluar dari lintasan, tidak nyeberang ke lintasan seberangnya.

4. Eksternal Kerb, adalah semen yang kalau dilihat ada warna merah putih,di bagian luarnya. Ketika pembalap belok di exit corner, harus ada kerb. Bagian kerb ini dulu lebarnya masih sekitar 80-90 cm, sekarang sudah menjadi 1,5 meter. Kalau gokartnya out, overshoot, pembalap masih ada chance bisa recover.

5.Gravel Dilebarin. Ada di beberapa tikungan kalau diperhatikan yang biasanya ada gravel, sekarang dilebarin dengan semen yang rata. Itu bisa mengamankan pembalap dan pegokart.

6. Fasilitas pendukung. Di sirkuit sekarang sudah ada yang disebut Mekanik Box tempat mekanik berdiri di suatu area yang aman untuk dari segi pembalap untuk melihat, Lokasinya sebelum tikungan 12.

7. Lay out timbangan dan Parc Perme, sekarang sudah di re-lay out sesuai kebutuhan safety CIK. (bs)

TERKINI
WahanaArtha Ritelindo Rayakan Hardiknas dengan Program dan Promo Spesial GIIAS 2024: Dorongan Konsisten untuk Industri Kendaraan Bermotor Indonesia Bocor, Motor Listrik TVS iQube Terbaru Akan Rilis Dengan Harga Rp 50 Jutaan, Berikut Spesifikasi Lengkapnya! Eshark Rok Cup 2024 : Rafie Farhan Siddiq Rebut Trofi Juara 2 Entry Level, Sebelumnya Hanya Juara 5