Rossi dan Vinales Meriahkan Launching Tim Yamaha Racing Indonesia

Selasa, 04/02/2020 19:31 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Para pembalap tim Yamaha Racing Indonesia (YRI) mendapatkan suntikan semangat berharga untuk mengawali musim balapan 2020.

Sebelum tampil menghadapi ketatnya pertarungan di kompetisi nanti, pengukuhan resmi tim YRI disaksikan langsung oleh Valentino Rossi dan Maverick Vinales.

Dua rider tim Monster Energy Yamaha MotoGP itu memberikan dukungan moral untuk upaya meraih hasil terbaik di ajang lokal maupun internasional yang akan dilakoni para punggawa YRI.

Kehadiran Valentino Rossi dan Maverick Vinales dalam acara bertajuk Yamaha Indonesia Motorsport Conference di di Bandara International Hotel, Tangerang, Banten, Selasa, 4 Februari 2020, menambah kepercayaan diri dan optimisme yang dibutuhkan untuk merengkuh prestasi terdepan.

Yamaha Indonesia Motor Manufacturing dan Yamaha Racing Indonesia telah bekerja sekian tahun lamanya untuk menghadirkan beragam aktivitas racing yang memang telah menjadi budaya serta DNA kuat YAMAHA.

"Tujuan kami mengembangkan budaya balap yang kuat di Indonesia serta membina para pembalap profesional mencapai level kompetisi kelas dunia. Ya, kami ingin melahirkan local hero melalui aktivitas balap YAMAHA, dan hari ini dengan bangga ingin memperkenalkan formasi lengkap untuk musim balap 2020,” ungkap Minoru Morimoto, President Director & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).          

Skuad tangguh YRI akan mengeluarkan kemampuannnya dengan spirit “Untuk Merah Putih Semakin di Depan” di berbagai level kejuaraan.

Mulai dari kompetisi One Make Race (OMR) seperti Yamaha Cup Race (YCR), Yamaha Sunday Race (YSR), dan balap ketahanan Yamaha Endurance Festival (YEF).

Hingga Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Motoprix, Indonesia Motorsport Series (IMS) dan Oneprix Indonesia Motorprix Championship. Bahkan menembus kancah global di Asia Road Racing Championship (ARRC) dan World Supersport Championship (WorldSPP). (wan)

 


             

TERKINI
Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Kualitas dan Penjualan Ngejreng, GAC Aion Jadi Mobil Listrik Terbaik di Dunia Tips Membeli Mobil Matic Bekas dengan Cerdas untuk Kebutuhan Mobilitas Sehari-hari OnePrix 2024 Palopo : Andi Gilang Main di Home Race, Digadang Berjaya Di Tanah Kelahiran Bulukumba Sulawesi Selatan