Peugeot 3008 & 5008 Semakin Lengkap dengan Hadirnya Varian Allure Plus

Selasa, 11/02/2020 18:01 WIB

mobilinanews (Jakarta) - PT Astra Peugeot Indonesia resmi memperkenalkan dua varian baru dari model 3008 dan 5008, Selasa (11/2) di Dealer Astra Peugeot Cilandak, Jakarta Selatan.

Varian terbaru ini diberi nama Allure Plus. 3008 Allure Plus dan 5008 Allure Plus juga semakin melengkapi line up yang dijual brand Perancis tersebut di Indonesia.

Secara umum tidak banyak perbedaan yang terlihat akan tetapi varian Allure Plus memiliki profil dan karakter yang sedikit berbeda dibandingkan varian GT Line.

"Model Allure Plus ini memang dikembangkan dari model Allure. Namun untuk di Indonesia posisinya tidak di bawah GT Line, tapi sejajar dengan GT Line," jelas Rokky Irvayandi, Chief Executive, Operational Astra Peugeot saat peluncuran.

Rokky menambahkan pengembangan varian Allure Plus ini juga berdasarkan riset dan survey Astra Peugeot kepada konsumen tanah air.

"Sebelumnya kami punya dua produk (3008 dan 5008) dan sejak saat itu kami banyak mendapatkan masukan dari konsumen dan calon konsumen. Terkait fitur, ada fitur yang mereka (konsumen) inginkan ada juga fitur yang tidak diinginkan, tapi mereka ingin stylingnya tetap dipertahankan," lanjut Rokky.

"Oleh karena itu, sekarang kami meluncurkan varian Allure plus untuk menjawab keinginan konsumen yang ingin tambahan fitur yang lebih, harga yang terjangkau dan tetap stylish," bebernya.

Peugeot 3008 Allure Plus dibanderol dengan harga 670 juta on the road, sementara 5008 Allure Plus dijual dengan harga Rp 720 juta on the road Jakarta.  Sedangkan untuk varian GT Line justru lebih mahal. Peugeot 3008 GT Line dibanderol Rp 750 juta dan Peugeot 5008 GT Line dibanderol Rp 840 juta. (adr)

TERKINI
Hyundai Ajak Pemilik IONIQ 5 dan IONIQ 6 Lakukan Pembaruan Software Bermasalah, Menjamin Keamanan Konsumen Mazda Indonesia Resmi Buka Diler Baru di Jemursari, Surabaya, Ini Fasilitas Unggulannya PEVS 2024 : NETA Raih Penghargaan Favourite Car Brand Launch, Ini Strategi Yang Diterapkan MMKSI Merelokasi Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota, Kini Lebih Lengkap dan Nyaman