Improvisasi BMWCCI Tahun 2020, Kelas Baru Hingga Penambahan Jumlah Lap

Kamis, 13/02/2020 18:39 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Menyambut musim kompetisi 2020, penyelenggara balapan OMR BMW Car Club Indonesia (BMWCCI) mempersiapkan kejutan baru.

Tahun 2020 sendiri merupakan tahun ke-3 BMWCCI mengisi slot di kancah Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM). Kesuksesan di dua tahun pertama membuat penyelenggara BMWCCI terus berusaha menghadirkan inovasi agar balapan satu merek BMW ini semakin meriah dan banyak pesertanya.

"Kita tetap meneruskan apa yang sudah berjalan. BMWCCI pertama kali kan 2018, lalu 2019 juga sukses, dan 2020 ini kita akan ikut lagi memeriahkan ISSOM. Dan di tahun ini kita buka kelas baru, kelas E30," ujar Antonius Gita, Dewan Teknis BMWCCI Motorsport, Rabu (12/2) di Cipete, Jakarta Selatan.

Sebelumnya, balapan OMR BMWCCI hanya menggunakan tipe BMW E36, karena pertimbangannya adalah unit mobilnya yang mudah didapat dan tidak terlalu mahal.

"Awalnya hanya tipe E36 karena mobil-mobilnya relatif udah murah. Tapi karena kita club event, member-member kita kan mobilnya macam-macam. Yang dari penggemar E30 juga minta dibikin kelas baru dan mereka sudah minta sejak di tahun 2018," sambung Gita.

"Tapi kan bikin regulasinya nggak mudah apalagi dengan dua karakter kendaraan yang berbeda. Meski merknya sama BMW, karakternya kan beda. Kita harus mikirin terutama untuk safety," bebernya.

Gita menambahkan, mengingat visi dan misi BMWCCI adalah untuk merangkul teman-teman klub yang hoby balap, maka regulasi yang dibuat sebisa mungkin tidak terlalu membebani peserta.

"Makanya kita bikin event ini dan kita kemas dengan regulasi yang ideal sehingga tidak terlalu memakan budget tinggi. Seperti pemilihan tipe mobil E36. lalu untuk regulasi mesin kita pilih mesin 4 silinder SOHC, alasannya karena mesinnya murah dan mudah didapat, di lokal juga banyak. Dan untuk kelas baru E30 itu hanya body saja untuk regulasi engine sama pakai mesin 4 silinder SOHC," jelas Gita.

Selain kelas baru, hal lain yang membuat BMWCCI tahun 2020 akan terasa berbeda adalah penambahan jumlah lap. Jika tahun-tahun sebelumnya BMWCCI hanya berlangsung sebanyak 8 lap, maka di tahun 2020 balapan BMWCCI bakal digelar sebanyak 10 lap. (adr) 

 

Antonius Gita, Dewan Teknis BMWCCI Motorsport

TERKINI
Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil!