Seminar Virtual Meikarta Sprint Rally & Drifting Pada 1 Mei 2020

Senin, 20/04/2020 21:58 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Pandemi covid-19, rupanya tidak mengurangi semangat penyelenggara event untuk melakukan sosialisasi balapan.

Seperti yang akan dilakukan para kreator Meikarta Sprint Rally & Drifting 2020 yang 3 seri eventnya terpaksa ditunda dan revisi terkait bencana nasional yang tengah berlangsung.

“Iya, kami akan melakukan seminar secara virtual, online mungkin melalui Zoom terkait rencana penyelenggaraan event sprint rally dan drifting di Meikarta yang tentu mengalami revisi terkait dengan kondisi saat ini,” ungkap Fredi Rostiawan, Kabid Olahraga Mobil IMI Jawa Barat.

Rencananya, seminar virtual tersebut akan dilangsungkan pada Jumat, 1 Mei 2020.

Selain Fredi, pembicara lainnya adalah Rifat Sungkat (Ketua Komisi Rally IMI Pusat) dan Akbar Rais (penggiat drifting).

Nanti pihak penyelenggara dan pembicara akan membagikan link kepada komunitas balap dan media agar bisa mengikuti seminar dimaksud.  

Fredi sendiri yang juga event organizer Pangarang Racing Team akan menyampaikan beberapa materi diantaranya, sebagai pengurus IMI Jabar menyampaikan planning seputar kegiatan motorsport.

“Lalu, sebagai EO penyelenggara Meikarta Sprint Rally & Drifting Series 2020, akan menyampaikan rencana event ke depan setelah selesai pandemic covid19, yang mudah-mudahan tak akan lama lagi,” ungkap Fredi.

Serta rencana seputar event seperti apa dan bagaimana nantinya diselenggarakan.

Sementara Rifat dan Akbar Rais juga akan menyampaikan makalah terkait teknis sprint rally dan drifting.

“Diharapkan nanti akan terjadi interaksi antara pembicara dan yang mengikuti seminar Meikarta Sprint Rally & Drifting Series,” pungkas Fredi. (bs)

TERKINI
GT Radial Dukung Daihatsu Kumpul Sahabat Bekasi di Harapan Indah Bekasi Esok Chery dan Revolusi Produk di Beijing Auto Show 2024, Ada TIGGO 9 PHEV! Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Kualitas dan Penjualan Ngejreng, GAC Aion Jadi Mobil Listrik Terbaik di Dunia