IMI Pusat Akan Laksanakan Seminar Protokol New Normal dan Rakornis 2020

Rabu, 19/08/2020 12:27 WIB

mobilinaews (Jakarta) - Dua hal penting yang dihasilkan pada Rapat Pleno 4 IMI Pusat di Jakarta (18/8/2020) kemarin disampaikan oleh Jeffrey JP selaku Sekretaris Jenderal IMI Pusat

"Pertama, organisasi IMI Pusat akan melaksanakan Seminar Protokol & Panduan New Normal IMI pada Sabtu, 29 Agustus 2020 jam 1600-1800 oleh Tim Medis IMI," ujar Jeffrey JP kepada mobilinanews.

Hal ini dirasa perlu, karena IMI Pusat sebagai induk organisasi bermotor di Tanah Air harus mensosialisasikan panduan protokol New Normal IMI kepada seluruh 34 IMI Provinsi se-Indonesia, member dan seluruh stake holder.

Kemudian yang kedua, IMI Pusat akan melaksanakan Rakornis (Rapat Koordinasi Teknis) pada bulan September 2020.

"Tepatnya, Rakornis IMI 2020 akan dilaksanakan pada 12-13 September dengan sistem daring (virtual) dengan Control Room di Jakarta," ungkap Jeffrey.

Pada Rakornis ini akan dilakukan pembahasan teknis terkait penyusunan event baik motorsport roda dua dan roda empat, sekretariatan hingga bidang mobilitas.

Di luar itu, pada tahun ini juga akan dilangsungkan Munas IMI dengan agenda utama pemilihan Ketua Umum IMI Pusat periode 2020-2024 pada bulan Desember yang kemungkinan juga akan dilakukan secara daring. (bs)

 

TERKINI
Suzuki Motor Corporation Memperkuat Posisi Global dengan Peningkatan Produksi dan Penjualan Aveta SVR 180, Motor Bebek Super yang Bertenaga Buas, MX King 150 Auto Minder! Simak Tata Cara Ngecek NRKB STNK Secara Offline di Samsat Segini Estimasi Biaya Servis CVT Motor Matic di Bengkel Resmi Suzuki