Beredar Kalender MotoGP 2021, Seri Mandalika Pada Oktober : Fakta Atau Hoax?

Kamis, 27/08/2020 15:37 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Penggemar balap MotoGP dihebohkan dengan kalender balap musim 2021 yang beredar di dunia maya. Dalam jadwal tersebut, tercantum seri MotoGP di Sirkuit Mandalika, Indonesia.

Dalam flyer tersebut tertulis bahwa MotoGP Mandalika, Indonesia digelar Oktober 2021.

Tidak diketahui persis, dari mana schedule/kalender balap motor MotoGP 2021 tersebut.

Pasalnya, sejauh ini Dorna selaku pengelola MotoGP belum mengeluarkan pengumuman secarar resmi terkait jadwal balap tahun depan.

Dan, biasanya kalender untuk tahun depan dirilis pada bulan Oktober tahun sebelumnya.

Sirkuit Mandalika sendiri masih dalam tahap pembangunan dan direncanakan selesai tahun ini.

Menurut Chief Strategic Communication Officer Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Happy Kurniawan Harinto, balapan kemungkinan digelar Agustus atau Oktober 2021.

“Untuk jadwal balapan 2021 di Mandalika International Street Circuit, kami masih menunggu pengumuman resmi dari Dorna,” kata Harinto pada Januari lalu.

“Kami berharap balapan MotoGP Indonesia diadakan di bulan Oktober 2021 supaya persiapan dan uji coba sirkuit bisa semakin matang,” ungkap Harinto.

Menurut bocoran yang beredar, terdapat 21 seri di MotoGP 2021. Indonesia menjadi negara Asia Tenggara ketiga yang dipilih menyelenggarakan balapan setelah Malaysia dan Thailand.

Namun, dengan kondisi Covid-19 seperti sekarang yang masih belum tahu kapan akan berakhir, apakah Dorna Sport selaku penyelenggara MotoGP yakin akan bisa menggelar seri sebanyak itu?

Dan, dalam flyer berisi kalender tanpa tanggal (hanya bulan) dan logo MotoGP tidak seperti biasanya itu, seri pertama akan digelar pada Maret 2021. (wan)

TERKINI
Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali Hyundai dan Grab Salurkan Alat Bantu Gerak dan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas