Konsentrasi Terbelah, Rio S Boedihardjo Tetap Raih Pole ITCR 1500 ISSOM 2020

Sabtu, 29/08/2020 18:15 WIB

mobilinanews (Sentul) - Rio Saputro Boedihardjo mengaku konsentrasinya terbelah saat mengikuti seri 1 ISSOM 2020 di Sentul International Circuit, Bogor.

"Saya kan juga pegang 3 mobil pembalap. Jadi, setelah ngurusin 3 mobil dan pembalapnya yang juga turun di seri 1 ISSOM ini, baru deh urusin mobil saya sendiri," ujar Rio S Boedihardjo kepada mobilinanews.

Akibatnya, lanjut Rio, Honda Jazz yang dipakainya untuk turun di kelas ITCR 1500 belum maksimal settingannya.

"Masih banyak yang bisa diimprove. Tapi, waktunya nggak cukup. Mungkin nanti untuk seri ISSOM berikutnya," terang putra Irjen Pol (P) Anang Boedihardjo tersebut.

Meski begitu, Rio S Boedihardjo berhasil mencetak waktu tercepat pada QTT kelas ITCR 1500 di Sentul International Circuit (SIC) pada Sabtu (29/8/2020) siang tadi.

Pembalap P-Five Racing Team ini mencetak waktu tercepat dengan 1:54.895 menit dalam slot balap yang diikuti 13 pembalap itu.

Ada beberapa stiker sponsor yang dipasang di bodi mobil Honda Jazz dengan kelir merah ciri khas livery P-Five Racing.

Konsentrasi Terbelah, Rio S Boedihardjo Pole Position ITCR 1500 ISSOM 2020

mobilinanews (Sentul) - Rio Saputro Boedihardjo mengaku konsentrasinya terbelah saat mengikuti seri 1 ISSOM 2020 di Sentul International Circuit, Bogor.

"Saya kan juga pegang 3 mobil pembalap. Jadi, setelah ngurusin 3 mobil dan pembalapnya yang juga turun di seri 1 ISSOM ini, baru deh urusin mobil saya sendiri," ujar Rio S Boedihardjo kepada mobilinanews.

Akibatnya, lanjut Rio, Honda Jazz yang dipakainya untuk turun di kelas ITCR 1500 belum maksimal settingannya.

"Masih banyak yang bisa diimprove. Tapi, waktunya nggak cukup. Mungkin nanti untuk seri ISSOM berikutnya," terang putra Irjen Pol (P) Anang Boedihardjo tersebut.

Meski begitu, Rio S Boedihardjo berhasil mencetak waktu tercepat pada QTT kelas ITCR 1500 di Sentul International Circuit (SIC) pada Sabtu (29/8/2020) siang tadi.

Pembalap P-Five Racing Team ini mencetak waktu tercepat dengan 1:54.895 menit dalam slot balap yang diikuti 13 pembalap itu.

Ada beberapa stiker sponsor yang dipasang di bodi mobil Honda Jazz dengan kelir merah ciri khas livery P-Five Racing. 

Yakni Praba Cipta Mandiri dan AHT Garage yang mensupport Rio S Boedihardjo pada penampilannya di seri pembuka ISSOM 2020.

Kita tunggu besok kiprah bro Rio S Boedihardjo di race  yaa. (bs)

TERKINI
Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali Hyundai dan Grab Salurkan Alat Bantu Gerak dan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas