IMI Bengkulu Siap Mendukung Program 4 Pilar MPR-RI Melalui Kegiatan Mobility

Selasa, 22/12/2020 09:21 WIB

mobilinanews (Bengkulu) - Seperti diketahui, Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (Ketum IMI) Pusat yang baru saja terpilih, Bambang Soesatyo adalah Ketua MPR-RI. Dengan begitu, Empat Pilar Kebangsaan yang disosialisasikan MPR-RI bisa sejalan dengan kegiatan IMI di daerah.

Program ini disambut antusias Putrawanjaya Arsyad, Ketua IMI Provinsi Bengkulu.

"Kami siap mendukung program 4 Pilar MPR-RI melalui kegiatan mobility bersama komunitas yang ada di bawah Pengurus Provinsi IMI Bengkulu," tekad Wawan, sapaan akrab Putrawanjaya.

Yaps! Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan merupakan sebuah sarana yang baik dalam rangka membangun kesadaran bersama di tengah-tengah masyarakat.

Diperlukan pengamalan terhadap Pilar Pancasila, Pilar UUD 1945, Pilar NKRI dan Pilar Bhineka Tunggal Ika. Empat Pilar inilah yang mulai terlupakan pemaknaan dan pengamalannya pada kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Ada banyak kegiatan mobility yang bisa digunakan sebagai sosialisasi. Seperti Bakti Sosial, Touring Wisata atau Jambore Bikers. Dalam setiap kegiatan tersebut, melibatkan banyak peserta. Disinilah peran IMI Provinsi," ujar Ketua IMI Bengkulu Periode 2017-2021 ini. Sasaran utama kepada kawula muda atau generasi milenial.

"Bagimu Negeri Jiwaraga Kami. Tetap menjaga keutuhan Bhineka Tunggal Ika dan Pancasila," pekik Wawan yang sedang menyiapkan agenda Musyawarah Daerah IMI Bengkulu tahun 2021.

Dan Wawan menjadi incumbent yang digadang-gadang meneruskan estafet kepemimpinan IMI di Bumi Rafflesia itu.

Bagi Bamsoet, sapaan populer Bambang Soesatyo, sebagai Ketua MPR-RI yang dalam Konstitusional mengatur hubungan antara pemerintah dengan warga negara.

Apalagi Ketua IMI Pusat Periode 2021-2024 ini sangat peduli dan mendukung aktifitas komunitas. Menjadi klop dan sejalan jadinya.

"Bagi kami di daerah, intinya siap menjalankan dan mendukung program IMI Pusat. Dengan semangat baru, diharapkan Ketum IMI yang baru terpilih di Munas IX-2020 bisa membawa perubahan besar demi kemajuan otomotif nasional," pungkas Wawan. (bangve)

TERKINI
Tutup Ajang PEVS 2024 dengan Gemilang, MG Raih Penghargaan Favorite Big MPV untuk MG Maxus 9 Spesifikasi Seres E1 yang Meraih Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 305 Ducati Pecahkan Rekor MURI di Event We Ride As One di Candi Prambanan Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali