MotoGP : Copotan Knalpot RC213V Milik Marc Marquez, Dijual Rp 45 Juta!!

Kamis, 24/12/2020 22:01 WIB

mobilinanews (Jepang) - Penggemar fanatik Marc Marquez yang lagi punya duit nganggur silakan tambah koleksi barang seputar idolanya.

Ada knalpot RC213V versi 2028 dan 2019 yang siap dilego dengan harga 330.000 yen atau sekitar Rp 45 juta.

Pada 2018 itu MM93 meraih 9 kemenangan dari 19 putaran. Tahun 2019 rider Repsol Honda itu cetak 12 kemenangan di atas besutan andalan RC213V yang telah memberinya 6 gelar MotoGP.

Knalpot yang dijual pabrikan Honda ini memang tak utuh. Hanya copotan ujungnya yang terbuat dari bahan titanium.

Tapi sebagai collector item tentu saja bernilai tinggi. Barangnya ya jelas orisinil. Disegel dalam kotak kaca dengan alas khusus berlogo HRC (Hinda Racing Corporation).

Setiap pembeli dapat bonus catatn khusus seputar tahun kompetisi saat knalpot itu menggelegar di trek MotoGP.

Dan, tentu saja si pembeli juga dapat sertifikat kepemilikan. Itu arsip penting jika barang tersebut nantinya dijual ke kolektor lain, yang pastinya dapat cuan tersendiri. 

Ada 7 unit yang dilepas Hinda dari kandangnya.

Jika minat beli sebagai koleksi ataupun investasi, silakan langsung masuk website honda.co.jp. Jangan lupa bawa teman yang bisa baca Bahasa Jepang!

Karena terbatas maka prinsipnya siapa cepat dia dapat. (rnp)

TERKINI
Dewan Tiongkok dan Periklindo Komitmen Memperkuat Industri Kendaraan Listrik di Indonesia MOU PT International Chemical Industry dan PT Senzo Feinmetal Perkuat Orbit Triton Untuk Efisiensi Kerja Industri Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Kontribusi Jaga Keberlanjutan, PEVS 2024 Bawa Semangat Net Zero Emission 2060