Kevin Schwantz:"Tak Mudah Gantikan Peran Brivio di Suzuki"

Selasa, 12/01/2021 19:54 WIB

mobilinanews (AS) - Legenda Suzuki Kevin Schwantz ikut kaget mendengar kepergian Davide Brivio dari tim Suzuki di MotoGP ke ajang F1. Terlebih hanya dua bulan setelah ia sukses mengantar Suzuki meraih gelar juara dunia pembalap dan tim pada 2020.

Brivio, kata Schwantz yang juara dunia GP500 pada 1993 bersama Suzuki, adalah tokoh kunci kembalinya Suzuki ke MotoGP pada 2015.

Ia juga yang lebih memilih ambil para pembalap muda seperti Maverick Vinales (raih kemenangan perdana MotoGP-nya dengan Suzuki) dan kini dengan Alex Rins dan Joan Mir. 

"Tentunya dengan bantuan Jepang secara teknis, Davide dan Bobby (Brivio, saudara Davide yang menjabat koordinator tim) menjadi duet penentu sukses Suzuki saat ini. Mereka lakukan pekerjaan hebat dengan memulainya merekrut para pembalap muda (yang lebih mudah diarahkan dalam jalur yang diprogram tim)," katanya.

Kepergian Brivio, lanjut pembalap asal Texas ini, meninggalkan lubang besar dalam tim Suzuki yang sudah harus segera bersiap hadapi musim kompetisi 2021. Lubang yang harus segera ditambal.

"Tapi, sangat mudah untuk menggantikan posisinya," katanya.

Belakangan nama Schwantz disebut-sebut sebagai salah satu kandidat pengganti Brivio di Suzuki meski pengalamannya minim dalam manajemen  tim. Tapi, bisa jadi Suzuki melihat ada hal lain yang membuatnya layak jadi pemimpin.

Di sisi lain, Brivio yang sudah mengkonfirmasi pilihannya gabung dengan tim Alpine F1, semakin jelas arahnya akan jadi Team Principal tim baru yang merupakan re-branding tim Renault itu. 

Hanya menunggu pengumuman resmi yang bisa terjadi sebelum atau saat bersamaan dengan launching tim pada 14 Februari 2021.

Kemungkinan besar Brivio jadi Team Principal ditunjukkan fakta Cyril Abiteboul mengundurkan diri dari Renault pada dua hari lalu.

 Saat sama Renault juga mengangkat CEO baru yang bukan Brivio atau Abiteboul. Jelas satu-satunya jabatan puncak dalam tim Renault atau Alpine F1 saat ini adalah tema principal sepeninggal Abiteboul. (rnp)

 

TERKINI
Mazda Indonesia Resmi Buka Diler Baru di Jemursari, Surabaya NETA Raih Penghargaan `Favourite Car Brand Launch` Untuk NETA V-II di PEVS 2024 MMKSI Relokasi Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota, Lebih Lengkap dan Nyaman "King Umar" Pembalap Terbaik Indonesia di TCR Asia Series 2024 Round 1 Sepang Malaysia, Ini Sederet Prestasinya