Musi Banyuasin Akan Jadi Tuan Rumah Kejurnas Rally 2021 Dengan Konsep Sport Tourism

Senin, 18/01/2021 05:05 WIB

mobilinanews (Sekayu) - Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan akan menjadi salah satu tuan rumah Kejuaraan Nasional Rally 2021.

Rifat Sungkar selaku kandidat Waketum Mobilitas IMI Pusat saat beraudiensi dengan Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin di Sekayu, Muba, Kamis (14/1/2021) kemarin, mengatakan event rally nanti berkonsep Sport Turism, dijadwalkan akhir Juli hingga Agustus 2021.

"Rally ini akan melibatkan personil cukup banyak, dan kita segera survei ke lokasi serta melihat infrastruktur pendukung seperti hotel, mall dan lainnya," ujar Rifat Sungkar.

Bupati Muba, Dodi Reza Alex Noerdin menyambut baik rencana perhelatan kegiatan tersebut, dan sport tourism memang menjadi agenda tahunan Pemkab Muba.

"Kita tidak punya pantai ataupun wisata alam lainnya. Maka itu, melalui Kejuaraan Nasional Rally ini, kita akan kemas pariwisata dan olahraga. Diharapkan dapat berimbas kepada perekonomian masyarakat terutama pelaku UMKM lokal," ungkap Dodi Reza Alex Noerdin.

Sementara itu Kepala Dispopar Muba, M Fariz menyebutkan rally merupakan olahraga baru di Muba. Untuk itu dirinya meminta dukungan penuh dari OPD Muba dengan tupoksi masing-masing.

"Event Kejurnas Rally ini diselenggarakan nantinya dari Medan Sumatera Utara (dua seri), Muaro Bungo Jambi (1 seri) dan ke Muba Sumsel (1 seri)," terang Fariz.

Nantinya akan ada sekitar 50 komposisi mobil rally dan hampir 100-an orang lebih terdiri-dari pereli, navigator, petugas lomba serta official lainnya.

"Kami mengharapkan dukungan para Kepala Perangkat Daerah di Pemkab Muba agar kegiatan ini nantinya bisa berlangsung sukses," lanjut Fariz.

Tidak mudah menyelenggarakan rally yang melibatkan begitu banyak petugas perlombaan, venue cukup luas dan panjang, serta baru kali pertama di Muba.

Namun Muba bisa sukses menggelar event rally nanti jika dilakukan persiapan yang matang, sinergi yang bagus dan saling menutup kekurangan yang ada. (wan)

TERKINI
Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil!