Motocross Asia 2015 Bakal Gemparkan Palembang 14-15 November

Jum'at, 30/10/2015 09:17 WIB

mobilinanews (Palembang) – Event motocross internasional bertajuk FIM Asian Motocross 2015 akan dilangsungkan di sirkuit Dirgantara Lanud Talang Betutu Palembang Sumatera Selatan, 13-15 November 2015.

“Sebanyak 41 crosser mancanegara dan 80 crosser  lokal dan nasional akan menggempatkan Palembang dan Sumatera Selatan. Jadi total akan ada 120 crosser yang berlaga untuk beberapa kelas yang dilombakan,” ujar H Saefudin Aswari Rivat, ketua pelaksana kepada mobilinanews.

Menurut Bupati Lahat itu, kini motor-motor yang dari luar negeri itu sudah ada di Pelabuhan. Dan tinggal tunggu dikeluarkan untuk kepentingan latihan dan mengikuti event yang rencananya akan dihadiri Gubernur Alex Noerdin itu.

Event FIM Asian Motocross Championships 2015 ini merupakan rangkaian event motocross di sejumlah negara di Asia. Crosser asing yang dipastikan akan datang ke Palembang dari Jepang, Cina, Filipina, Malaysia, Thailand, India dan Australia.  

TERKINI
Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali Hyundai dan Grab Salurkan Alat Bantu Gerak dan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas