Raffi Ahmad Artis Pehobi Otomotif Lecehkan Profesi Wartawan

Kamis, 05/11/2015 07:47 WIB

motorinanews (Jakarta) – Ucapan spontan artis Raffi Ahmad pehobi otomotif yang melecehkan profesi wartawan di acara Happy Show di TransTV pada Senin (2/11) telah mengundang banyak reaksi. Salah satunya dari Surya Saputra, artis lainnya yang juga pehobi otomotif.

Surya Saputra yang hobi mengoleksi motor klasik kustom menuturkan pendapatnya pada Selasa (3/11). Suami dari Cynthia Lamusu ini menyayangkan sikap Raffi Ahmad tersebut, mengingat tugas dan profesi wartawan yang tidak mudah untuk melakukan peliputan.

Ungkapan spontan atau spontaneous dalam bahasa Inggris mengandung arti ungkapan alami secara tiba-tiba menurut gerak hati. Raffi Ahmad sendiri sudah melakukan permintaan maaf atas sikapnya ini di kantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Rabu (4/11).

Data kasus wartawan bayaran memang mudah ditemui di mbah Google, bahkan di luar negeri sekalipun. Meski demikian melakukan tindakan penilaian secara menyeluruh atau general tentu tidaklah bijak. Dalam salah satu teori ilmu komunikasi, hal ini dinamakan Fallacy of Dramatic Instance atau bentuk kesalahan berpikir yang cenderung menjadikan satu atau dua kasus sebagai argumen yang bersifat general atau umum.

Baca juga Raffi Ahmad Pacu Lamborghini Gallardo 280 Km/Jam Di SentulBerikut video dialog Raffi Ahmad di acara Happy Show yang menjadi sumber polemik tersebut:

 

TERKINI
PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Chery OMODA E5 Punya Fitur Car Link O, Berikan Kenyamanan Lebih Pada Mobil! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik