Terima Pembalap dan Pereli Legendaris, Bamsoet Ajak Bangkitkan Perekonomian Rakyat

Selasa, 04/05/2021 13:01 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat Bambang Soesatyo mendukung kegiatan touring 'Exposing Beauty of Indonesia, Legend Riders Club Expedisi KM 0', yang akan dilakukan 18 pembalap senior tergabung dalam Legend Riders Club, pada 22 Mei hingga 1 Juni 2021.

Menempuh rute sepanjang lebih kurang 1.887 Km, mereka akan menjelajahi Sumatera Barat - Aceh - dan berakhir di Sumatera Utara.

Rute yang dilalui antara lain Padang Panjang - Padang Sidempuan - Prapat Danau Toba - Tapak Tuan - Meulaboh - Banda Aceh - Lhokseumawe - dan berakhir di Medan.

Legend Riders Club sudah memiliki banyak pengalaman touring. Antara lain menempuh rute Yogyakarta - Malang - Bali. Kemudian Malang - Bromo - Bali (sebanyak dua kali).

Ada pula Jakarta - Tawangmangu - Yogyakarta. Dilanjutkan Jakarta - Tanjung Lesung - Pelabuhan Ratu - Ciletuh. Kemudian Jakarta - Negeri Atas Angin - Cidaun - Ciwidey - Jakarta. Serta Jakarta - Pangalengan - Pangandaran (sebanyak 3 kali).

Dilanjutkan Jakarta - KRUI Sumatra - Jakarta. Tak lupa juga Jakarta - Bandung - Garut - Jakarta. Terakhir, Jakarta - Bukittinggi - Jakarta.

"Melalui touring Exposing Beauty of Indonesia, Legend Riders Club Expedisi KM 0, serta berbagai touring lain yang sudah dilakukan, para pembalap senior yang tidak pernah lelah memajukan dunia otomotif ini telah berkontribusi mempromosikan berbagai destinasi wisata sekaligus menggerakan ekonomi rakyat daerah yang dilalui," ujar Bamsoet saat menerima para pembalap dan pereli senior yang tergabung dalam Legend Riders Club, di Jakarta, Selasa (4/5/2021).

Bamsoet melanjutkan, dari mulai industri jasa transportasi, perhotelan, kuliner, hingga UMKM souvenir merasakan berkah dari berbagai kegiatan touring tersebut.

Pembalap senior yang hadir antara lain, Chepot Hanny Wiano, Dolly Indra Nasution, Rio Sarwono, Dodo TS, Agung Prabowo, Iwan Gibet, Indra Prasetyo, Rizky Kim, Ara de Quinta, dan Bagoes Hermanto.

Hadir pula Wakil Ketua Umum Olahraga Mobil IMI Pusat Ananda Mikola. (bs)

 

 

TERKINI
PEVS 2024 : Motor Listrik Gesits untuk Semua Kalangan, Cicilan Ringan, Konsumen Bisa Memiliki Tanpa Uang Muka Ternyata Honda FL5 dan Hyundai N TCR Diangkut Pesawat ke Sepang, Oleh Bee Logistics Transworld Perusahaan Milik Perally H. Andy Surya Santosa Wuling Cloud EV, Mobil Listrik Futuristik Dilengkapi Fitur Lengkap dan Canggih PEVS 2024: Keeway EV Hadirkan 5 Model Terbaru dengan Subsidi Besar, Awas Jangan Sampai Lolos