Motor Gahar MV Agusta Rush 1000, Hanya 300 Unit, Ini Perubahannya

Sabtu, 22/05/2021 10:30 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Brand motor premium asal Italia, MV Agusta telah meluncurkan beberapa pembaruan untuk model Rush 1000 tahun 2021. Motor sport dengan desain ciamik ini terlihat sangat memukau dengan nuansa yang agresif.

Menariknya MV Agusta Rush 1000 tahun 2021 tetap menjadi model edisi terbatas dengan hanya menyediakan 300 unit, mengutip Motobeam, Sabtu (22/5/2021). Hal ini menguatkan bahwa motor ini sejak awal memang disipakan secara ekslusif untuk pecinta motor sport dengan desain Italia yang kental.

Motor anyar ini hadir dengan mesin 4 silinder 998cc dibekali dengan komponen baru seperti pemandu katup berlapis DLC yang mengurangi gesekan internal. Motor ini juga memiliki timing camshaft baru, yang menurut MV akan meningkatkan torsi di low-end dan mid-range, sehingga menyenangkan untuk ditunggangi.

Output daya puncak pada mesin mencapai 208 HP pada 13.000 RPM dengan torsi maksimum mesin adalah 116,5 Nm yang mencapai 11.000 RPM, yang dipadukan dengan gearbox 6-percepatan telah direvisi, sementara quickshifter mendapat sensor perpindahan gigi baru untuk penggantian gigi yang akurat.

Selain itu, MV Agusta juga menggunakan suspensi Ohlins hyper-naked yang dapat disetel sepenuhnya untuk karakteristik jalan sesuai dengan kebutuhan pengemudi. Motor ini juga menggunakan sistem pengereman ABS, juga modul Continental MK100 baru dengan fungsi mendukung kestabilan saat menikung. Bagian kaki-kaki semakin sempurna dengan perangkat rem Brembo.

Bicara perubahan yang diusungnya, MV Agusta Rush 1000 2021 banyak merevisi bagian elektronik. Sebagai motor modern berkelas, ia menggunakan platform IMU baru yang memungkinkan identifikasi posisi sepeda secara real-time, kontrol traksi Rush 1000, sistem kontrol wheelie, dan sistem sejenisnya yang telah disempurnakan.

Sepeda motor gahar ini juga mendapatkan layar instrumen TFT 5,5 inci dengan kompatibilitas My MV App. Meskipun bagian elektrik banyak diubah tapi, sisi desain, bingkai, unit pencahayaan LED semuanya mempertahankan model lama yang menguatkan cirikhasnya.

Sebagai motor yang dekat dengan dunia balap, setiap pembeli MV Agusta Rush 1000 model 2021 akan mendpaatkan dengan perlengkapan balap.

Mulai dari ECU balap dengan tenaga hingga 212 HP), knalpot balap, cover bahan bakar CNC, tuas mesin, pelindung rem dan kopling, cover untuk dasbor, jok dan knalpot pembonceng, indikator LED tambahan dan penutup sepeda motor. (Elk)

TERKINI
Hyundai Ajak Pemilik IONIQ 5 dan IONIQ 6 Lakukan Pembaruan Software Bermasalah, Menjamin Keamanan Konsumen Mazda Indonesia Resmi Buka Diler Baru di Jemursari, Surabaya, Ini Fasilitas Unggulannya PEVS 2024 : NETA Raih Penghargaan Favourite Car Brand Launch, Ini Strategi Yang Diterapkan MMKSI Merelokasi Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota, Kini Lebih Lengkap dan Nyaman