Kebanggaan Mobil Lubricants Antarkan Red Bull Honda Raih 4 Kemenangan Beruntun di ajang F1

Rabu, 30/06/2021 07:01 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Sebagai salah satu pendukung keberhasilan tim Red Bull Racing pada gelaran Formula 1, Mobil Lubricants, merasa bangga bisa menghantarkan tim yang dipimpin oleh Christian Horner ini untuk meraih kemenangan mutlak.

Selama empat putaran berturut-turut, Red Bull Racing yang didukung oleh Mobil Lubricants sukses mengunci kemenangan sebagai yang terdepan dalam beberapa laga terakhir.

Terhitung sejak putaran kelima yang berlangsung di Spanyol pada 23 Mei 2021, putaran keenam di Azerbaijan pada 6 Juni 2021, putaran ketujuh di Prancis pada 20 Juni 2021 dan di Austria pada 27 Juni 2021, pembalap utama mereka Max Verstappen, menjadi langganan podium tertinggi.

“Kami memiliki pelumas baru dari ExxonMobil. Jadi saya pikir ExxonMobil berhak atas semua pujian untuk fakta bahwa Lewis terus membahas mesin kami," jelas Christian Horner, dalam keterangan resminya.

Menanggapi pernyataan Horner, Mobil Consumer Brand General Manager PT ExxonMobil Lubricants, Rommy Averdy, menambahkan bahwa performa yang ditunjukkan lewat keberhasilan Red bull Racing sudah bisa membuktikan seberapa bagus pelumas Mobil.

“Sudah cukup membuktikan bahwa pengaruh dari teknologi pelumas Mobil 1™ berkontribusi atas kemenangan empat kali berturut-turut tim Red Bull Racing, kami ucapkan selamat untuk Max dan tim, harapannya untuk pertandingan selanjutnya bisa mengulang podium ganda," tambah Rommy.

Rommy juga menyampaikan bahwa pelumas yang digunakan oleh tim Red Bull Racing juga tersedia di pasar Indonesia seperti rangkaian produk pelumas Mobil1™ dan Mobil Super yang tersedia di pasar Indonesia.

Tahun ini ExxonMobil Lubricants Indonesia meluncurkan varian terbaru rangkaian produk Mobil Super™ yaitu Mobil Super™ All in One Protection, Mobil Super™ Friction Fighter dan Mobil Super™ Everyday Protection. Rangkaian produk Mobil Super™ ini telah dilengkapi dengan spesifikasi standar industri terkini API SP.

Keunggulan Mobil Super™ All in One Protection memberikan perlindungan mesin kendaraan dari suhu yang semakin panas yang dapat diatasi oleh Full synthetic dengan Heat Activated Anti-wear Molecules.

Sedangkan Mobil Super™ Friction Fighter yang dilengkapi dengan lapisan perlindungan tambahan dari Friction Fighter Molecules memberikan kesempatan untuk lebih banyak perjalanan saat mesin terlindungi dari keausan.

Selain itu, Mobil Super™ Everyday Protection dengan Extengine Molecules, juga membuat usia kendaraan lebih panjang untuk lebih banyak tujuan bersama keluarga. (hf)

TERKINI
Hyundai Ajak Pemilik IONIQ 5 dan IONIQ 6 Lakukan Pembaruan Software Bermasalah, Menjamin Keamanan Konsumen Mazda Indonesia Resmi Buka Diler Baru di Jemursari, Surabaya, Ini Fasilitas Unggulannya PEVS 2024 : NETA Raih Penghargaan Favourite Car Brand Launch, Ini Strategi Yang Diterapkan MMKSI Merelokasi Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota, Kini Lebih Lengkap dan Nyaman