MotoGP 2021: Digoda Yamaha Gantikan Vinales, Oliveira Tak Sudi Tinggalkan KTM

Minggu, 04/07/2021 00:05 WIB

mobilinanews (Portugal) - Sepeninggal Mavercik Vinales, dam-diam Yamaha ternyata mengincar para pembalap pengganti yang dianggap layak jadi joki di atas M1. Salah satu yang sudah didekati adalah pembalap Portugal yang tengah bersinar, Miguel Oliveira.

Manuver Yamaha itu dibocorkan Oliveira saat bicara dalam sebuah pertemuan media di Portugal. Ini menunjukkan fakta Yamaha masih mencari kemungkinan lain pengganti Vinales, selain Franco Morbidelli (Italia/Petronas Yamaha Srt) yang beberapa hari ini santer disebut.

Vinales yang sebetulnya punya durasi kontrak dengan Yamaha hingga akhir musim 2022 memilih hengkang pada akhir musim 2021. Dengan kata lain mengingkari kontrak dengan memutusnya di tengah jalan.

Model inilah yang tak ingin ditiru Oliveira. Saat ini di era MotoGP,  katanya, sangat penting memiliki kontrak, terlebih karena tak mudah untuk mendapatkan hal itu.

"Saya punya kontrak hingga akhir 2022 dengan KTM. Saya hormati itu dan tak ada salah satu pihak dari kami untuk mengakhirinya. Jadi, saya tak akan pergi kemana-mana," kata Oliveira yang tahun ini dipromosikan dari tim satelit Tech3 KTM ke tim pabrikan Red Bull KTM.

Ia mengaku sempat gugup saat didekati untuk jadi pengganti Vinales di tim Yamaha. Tapi selain terikat kontrak, hal lain yang membuatnya bertahan adalah keyakinan KTM akan berkembang dan bisa membawanya ke level perebutan gelar juara dunia. 

"Ini tim hebat yang tengah berkembang. Saya percaya bersama mereka saya punya kesempatan menjadi juara dunia," ucap rider berusia 26 tahun itu.

Reputasi Oliveira sesungguhnya tak begitu mengkilap di kancah grand prix. Tak pernah juara dunia di kelas Moto3 maupun Moto2. Posisi terbaiknya adalah runner up Moto3 musim 2015 dan juga runner up Moto2 pada 2018.

Ia ditarik KTM ke MotoGP pada 2019 lewat tim satelit Tech3. Pada musim 2020, ia mencetak kemenangan MotoGP perdananya di GP Styrian, sekaligus rekor penting negaranya karena inilah kali pertama pembalap Portugal menang di seri MotoGP.

Kemenangan kedua yang penuh euforia ia cetak sebagai local hero di GP Portugal, di Sirkuit Portimao.

Musim 2021 telah berjalan 9 putaran. Torehan prestasi Oliveira yang dikabarkan menikah dengan adik tirinya itu lumayan mentereng. Ia mencetak kemenangan di GP Catalunya lalu, melengkapi dua kali posisi runner up di GP Italia dan Jerman.

Pada seri terbaru di GP Belanda, ia finish P5. Posisinya di klasemen sementara pada urutan 7 dengan poin total 85. Ya beda tipislah dengan Vinales di urutan 6 dengan poin 95. (rnp)

 

 

TERKINI
Honda FL5 dan Hyundai TCR Yang Diangkut Pesawat ke Malaysia, Ternyata Oleh Perusahaan H Andy Surya Santosa Yang Perally Segera Download Aplikasi GASPOLL by IMI, Dan Dapatkan Banyak Benefit Dengan Memiliki KTA IMI PEVS 2024 : Yuk Jajal Langsung dan Rasakan Sensasi Naik Motor Listrik Honda MotoGP 2024: Adaptasi Sudah Beres, Tiba Saatnya Marc Marquez Ngegas GP23 Melawan GP24