IMI Kalimantan Barat Targetkan Medali Emas Dari Cabor Balap Motor PON XX Papua

Sabtu, 25/09/2021 18:19 WIB

mobilinanews (Pontianak) - Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua akan berlangsung pada 2-15 Oktober 2021. Tapi untuk cabor IMI : balap motor dan motocross akan dilangsungkan di Kabupaten Merauke, 6-9 Oktober 2021.

Masing-masing provinsi yang mengirimkan kontingen, setelah mengikuti Pra-PON pada 2019 lalu, tentunya berharap meraih medali baik emas, perak dan perunggu.

Pengurus IMI Provinsi Kalimantan Barat telah menyiapkan atletnya dalam training center. Biasanya berupa latihan fisik dan skill di sirkuit.

"Untuk dua orang atlet balap motor asal Kalbar kita adakan latihan di sirkuit Pasir Panjang, Kota Singkawang," buka H Yuliansyah, Ketua IMI Kalimantan Barat. Kedua pembalap itu Aji Firdaus dan Muhammad Fahri.

"Sebelum dikirim ke PON XX Papua, kedua atlet balap motor itu dibina dalam upaya meningkatkan kemampuan bersaingnya," lanjut H. Yuli sapaan akrabnya.

Keduanya akan turun pada kelas Standar Beregu 2 pembalap dan Modifikasi Perorangan 1 pembalap. Sirkuit Tanah Miring yang terletak di Kampung Harapan Baru, Kabupaten Merauke, Papua akan menjadi venue balap motor PON Papua.

Nah, sebelum dilepas berangkat ke Papua, IMI Kalbar menggelar Konferensi Pers Bersama Team Balap Motor Kalimantan Barat. Acara dilangsungkan di Sekretariat IMI Kalbar, kawasan GOR Sultan Syarif Abdurrahman Kota Pontianak pada Sabtu (25/9/2021) hari ini.

"Kepada masyarakat di Kalimantan Barat, mohon doanya semoga pembalap motor Kalbar bisa membawa medali emas di PON XX Papua dan Kalbar semakin baik di bidang olahraga," harap H Yuli.

"Terima kasih kepada pak Sebastianus Darwis selaku Bupati Bengkayang yang sudah support dan membantu dana untuk para atlet balap motor Kalimantan Barat ke PON XX Papua 2021," lanjut Haji Yuli.

"Kepada Tim Balap Kalbar dan Official agar selalu menjaga kesehatan, baik sejak keberangkatan sampai nanti pada persiapan balap dengan harapan Kalbar bisa memperoleh medali emas," pungkas Haji Yuli.

Ayo rebut medali di PON Papua! (bangVe)

TERKINI
Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan