Penjualan Semakin Moncer, Kaca Film Wincos Buka Authorized Dealer Baru di Kota Bandung

Rabu, 17/11/2021 05:30 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Permintaan penggunaan kaca film Wincos yang terus mengalami pertumbuhan membuat, PT. Krisant Pundimas Sejahtera (KPS) sebagai sole distributor kaca film Wincos di Indonesia kembali membuka authorized dealer terbaru di Kota Bandung, Jawa Barat.

Menggandeng mitranya, CV. Twin Lestari, dealer Wincos Kota Bandung, yang berlokasi di Jl. Abdurrahman Saleh No. 62, Bandung, Jawa Barat, resmi dibuka Jumat (12/11/2021), yang akan melayani layanan pemasangan dan perawatan kaca film Wincos.

Pemilihan kota Bandung sebagai pengembangan sayap bisnis Wincos karena, penjualan mobil di kota Kembang cukup tinggi. Selain itu, ada kecenderungan modifikasi dan penggunaan aksesoris masyarakatnya yang terus tumbuh.

“Bandung merupakan kota dengan market yang cukup potensial. Cukup tingginya angka penjualan kendaraan roda empat di kota ini, tentu menjadi peluang besar bagi kami dalam meningkatkan angka penjualan kaca film dengan kualitas terbaik yang kami miliki kepada masyarakat Bandung,” kata Direktur Utama PT. KPS, Iwan Nugraha Udaya, di Kota Bandung.

Pembukaan authorized dealer baru Wincos Bandung ditandai dengan acara pemotongan pita, yang dilanjutkan dengan doa bersama serta pemotongan tumpeng, sebagai bagian dari rasa syukur atas pengembangan bisnis mereka.

“Kami mengucapkan terima kasih diberi kesempatan dalam memasarkan kaca film Wincos di wilayah Bandung dan sekitarnya. Kaca film asal Jepang ini menawarkan berbagai keunggulan terbaik dengan harga yang sangat kompetitif,” ungkap Owner CV Twin Lestari, Julie.

Mereka berharap dengan kolaborasi antara Wincos dan Twin Lestari akan semakin maju dan menggerek penjualan serta image kaca film Wincos kedepannya. Mereka berkomitman untuk menghadirkan pelayanan terbaik kepada konsumen pengguna kaca film Wincos di Kota Bandung dan sekitarnya.

Perwakilan KSP, David Kurniawan, menambahkan alasan menggandeng Twin Lestari dan hadir di Kota Bandung lebih karena banyaknya rekomendasi beberapa mitra dealer untuk menghadirkan produk terbaik dari kaca film Wincos di kota tersebut.

“Kami juga melihat persiapan Twin Lestari dalam membangun bisnis kaca film di kota ini juga sudah sangat siap dan profesional. Kami juga berharap kerjasama ini bisa berjalan dengan baik dalam jangka Panjang,” pungkas David Kurniawan.

Dalam masa pandemi ini, seluruh petinggi, crew dan tamu undangan menerapkan protokol kesehatan dalam acara tersebut. Demikian juga layanan mereka pada konsumen, juga akan dilakukan dengan aturan protokol kesehatan sesuai arahan pemerintah.(elk)

TERKINI
Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan