F1 2021 Arab Saudi: Reema Juffali, Cewek Pertama Jajal Lintasan Sirkuit Jeddah Yang Megah

Senin, 29/11/2021 18:15 WIB

mobilinanews (Arab Saudi) -  Reema Juffali memang wanita Arab Saudi yang beruntung. Ia wanita Arab Saudi pertama jadi pembalap. Dan, kini ia juga ditunjuk menjadi ambasador GP Arab Saudi, balapan F1 perdana di negerinya pada 3-5 Desember ini.

Cewek 29 tahun yang sekarang berkompetisi di ajang balap Formula 3 Inggris itu ditunjuk penyelenggara jadi duta sebagai penghormatan. Sekaligus menunjukkan sikap pemerintah Arab Saudi yang semakin demokratis memberikan kebebasan beraktivitas bagi kaum perempuan di negerinya. Satu hal begitu lama ditentang para aktivis perempuan. Jangankan jadi pembalap, untuk jadi pengemudi mobil pun dilarang.

Ketika kerajaan Arab Saudi mencabut larangan wanita beraktivitas di beberabai bidang, termasuk jadi pembalap pada 2018, Reema langsung mewujudkan mimpinya pada tahun itu juga. Ia jadi pembalap wanita Arab Saudi pertama dan satu-satunya saat ini berkompetisi di ajang balap Formula.

Sebagai duta, Reema dapat kehormatan sebagai salah satu yang lakukan lap kehormatan di Sirkuit Jeddah yang megah di tepi Laut Merah itu. Belum doketahui siapa saja yang akan memerawani trek sepanjang 6,1 km dengan 27 tikungan itu.

Ia juga akan ambil bagian dalam acara shakedown Sirkuit Jeddah dengan besutan mobil tim Willimas F1 1979 yang disponsori oleh maskapai pernerbangan Saudi yang juga jadi sponsor Reema di F3 setelah dua tahun sebelumnya balapan di katagori F4.

"Saya sangat menantikan untuk mengambil bagian dalam kegiatan selama akhir pekan. Saya berharap kisah dan perjalanan saya dapat memberikan inspirasi bagi siapa pun yang berpikir untuk mengejar impian mereka," kata Reema, kelahiran Jeddah yang sejak kanak-kanak memang menggemari otomotif.

"Ketika saya jadi pembalap, banyak orang yang terkejut, Dan, saya memang suka membuat kejutan," imbuh Reema yang tahun ini berada di peringkat 18 F3 Inggris dengan total poin 90.

Kembali ke kampung halamannya pekan ini, lantas kejutan apa lagi ya yang bisa ia hadrikan? (rnp)

TERKINI
Tutup Ajang PEVS 2024 dengan Gemilang, MG Raih Penghargaan Favorite Big MPV untuk MG Maxus 9 Spesifikasi Seres E1 yang Meraih Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 305 Ducati Pecahkan Rekor MURI di Event We Ride As One di Candi Prambanan Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali