Offroader IOF Bergantian Kirim Bantuan Terdampak Gempa Hingga Pelosok Pasaman Barat

Kamis, 10/03/2022 00:28 WIB

mobilinanews (Padang) - Semakin terbukti bahwa offroader itu memiliki jiwa sosial tinggi. Saat musibah terjadi pada suatu daerah, spontan bantuan digalang. Kendaraan pun dikerahkan agar bisa menjangkau wilayah terparah.

Maka misi kemanusian pun dijalankan. Seperti yang terlihat pada daerah bencana akibat gempa 6,2 SR di Pasaman Barat, Sumatra Barat. Offroader tergerak hati nuraninya untuk mengantarkan bantuan hingga ke lokasi tersulit dijangkau.

"Kami langsung bergerak satu hari pasca gempa mengantarkan bantuan," sebut Verry Mulyadi, Ketua IOF Pengda Sumatra Barat.

Bersama Pengurus lainnya, bantuan pertama didrop. Ikut mendampingi H Edi Yurdinal selaku Dewan Pengawas IOF Sumbar, Yance (Wakil Ketua), Alfis Primatra (Bendahara) dan Febriyadi (Wakil Sekretaris).

Bahkan simpati pun datang dari offroader tetangga. IOF Pengda Riau juga menggalang bantuan dan langsung mengantarkan ke lokasi terdampak di Jorong Timbo Abu, Nagari Kajai, Kecamatan Talamau, Pasaman Barat akhir pekan lalu.

Bantuan masih terus mengalir karena masyarakat setempat masih membutuhkan uluran tangan sesama. Pengurus Cabang (Pengcab) ada ada di IOF Sumbar turut prihatin. "Kami dari IOF Pengcab Bukittinggi baru saja kembali antar bantuan ke Pasaman Barat," ungkap Ferdian, Ketua IOF Pengcab Bukittinggi.

"IOF konsisten membantu pendistribusian bantuan sampai ke titik yang tidak bisa dilewati kendaraan biasa. Kami sangat bangga sekaligus terharu kepada offroader, baik dari daerah Sumbar, Riau dan daerah lainnya yang mau sukarela datang jauh-jauh ke lokasi bencana," tutur Verry Mulyadi, Ketua IOF Pengda Sumbar.

Terbaru, IOF Pengcab Padang sedang menggalang bantuan dari klub anggota. "Sampai tadi malam, ada 12 klub yang telah mengirimkan donasi untuk kita belikan barang sesuai kebutuhan masyarakat disana," terang Priyono Indra, Ketua IOF Pengcab Padang.

"Kami menghimbau semua anggota IOF di Pengda Sumbar harus bergerak untuk misi kemanusiaan. Misi ini kita namakan IOF Sumbar for Humanity," pesan Verry Mulyadi.

Wah, mulia sekali. (BangVe)

TERKINI
Bus Trans Juragan 99 Diberi Nama-nama Lucu dan Unik, Terinspirasi Kartun dan Anime Honda FL5 dan Hyundai TCR Ternyata Diangkut Pesawat ke Malaysia, Milik Perusahaan H Andy Surya Santosa Yang Perally Wuling Resmi Membuka Pemesanan Cloud EV di Ajang Periklindo Electric Vehicle Show 2024 Mitsubishi Fuso Mensupport Jambore Canter Mania di Jambi, Solidaritas Tiada Batas!