United Tractors dan Scania Luncurkan Truk dan Bus Euro 4 dan Euro 5

Jum'at, 01/04/2022 02:08 WIB

mobilinanews (Jakarta) - PT United Tractors Tbk (UT) dan Scania di Indonesia, resmi menghadirkan truk dan bus terbaru berstandar Euro 4 dan Euro 5, untuk mengikuti kebijakan pemerintah terkait emisi gas buang yang akan berlaku April 2022 ini.

Untuk memenuhi standar Euro 4, kendaraan komersial UD Truck dan Scania dibekali dengan teknologi Selective Catalytic Reduction (SCR) berstandar emisi Euro 4 dan Euro 5, yang lebih ramah lingkungan.

Corporate Governance & Sustainability Division Head PT United Tractors Tbk, Sara K. Loebis, menggatakan kehadiran truk dan bus berteknologi SCR mendukung Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLH) RI No. P.20/MENLHK/SETJEN/ KUM.1/3/2017 tentang baku Mutu Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor Tipe Baru Kategori M, N, dan O atau disebut Standar Emisi Euro 4.

“Menjelang diberlakukannya aturan standar emisi Euro 4 untuk kendaraan diesel di Indonesia pada April 2022 demi mengurangi emisi gas rumah kaca, United Tractors sebagai distributor tunggal Scania di Indonesia siap memasarkan produk yang ramah lingkungan," kata Sara.

Bagi UD Truck dan Scania, kendaraan berstandar Euro 4 tidak hanya berdampak positif untuk lingkungan dan kesehatan, melainkan juga bagi seluruh pelaku bisnis transportasi.

Apalagi tema ini sejalan dengan tema 50 tahun mereka yakni "Berkarya Membangun Keberlanjutan”, yang berkaitan dengan inovasi teknologi.

Bicara soal polutan yang dihasilkan kendaraan, merujuk data KLH sektor transportasi jadi sumber utama pencemaran di wilayahh perkotaan.

Emisi kendaraan bermotor berkontribusi sebesar 70% terhadap pencemaran Nitrogen Oksida (NOx), Karbon Monoksida (CO), Sulfur Dioksida (SO2) dan Partikulat (PM) di wilayah perkotaan .

Menjawab masalah tersebut, penerapan Standar Euro 4 akan memberikan dampak positif bagi Indonesia dan seluruh pelaku bisnis transportasi karena dapat membantu menurunkan pencemaran udara.

Truck, Bus & Crane Marketing Operation Division Head PT United Tractors Tbk, Andreas menjelaskan Scania sebagai produsen Truck dan Bus, yang berbasis di Swedia dengan pengalaman lebih dari 130 tahun, mereka memiliki visi “Driving the Shift towards a Sustainable Transport System” untuk menciptakan mobilitas terbaik.

“Dengan mengusung tiga prinsip utama, yaitu Energy Eficiency, Alternative Fuels & Electrification, dan Smart & Safe Transport, bersama United Tractors, Scania terus berkomitmen untuk mewujudkan transportasi berkelanjutan,” lanjut Andreas.

Scania Truck Euro 4 dan Scania Bus Euro 5 memilki lima keunggulan, karena pengaplikasian Selective Catalytic Reduction (SCR) technology, untuk pengendalian sisa pembakaran yang mampu mengurangi 85%-95% emisi NOx dan PM, lebih efisien dalam konsumsi bahan bakar, dan Comply dengan B30-B100 yang ramah lingkungan.

Selain itu, keselamatan penumpang dan pengemudi juga diprioritaskan. Seluruh cabin pada generasi terbaru Scania telah lolos tes kecelakaan standar EURO ECE R29 & Swedish VVFS 2003:29, yang merupakan standar terketat di dunia. Produk juga dibekali Electronic Braking System dan Anti-lock Braking System.

Scania juga dilengkapi dengan Fleet Management Services (FMS) sehingga mitra usaha UT dapat mengawasi penggunaan armadanya kapanpun dan dimanapun.

Desain kabinnya nyaman dan mudah diakses dan dioperasikan, dengan dilengkapi on-board driver coaching yang membantu driver agar optimal dalam berkendara.(elk)

 

TERKINI
Dewan Tiongkok dan Periklindo Komitmen Memperkuat Industri Kendaraan Listrik di Indonesia MOU PT International Chemical Industry dan PT Senzo Feinmetal Perkuat Orbit Triton Untuk Efisiensi Kerja Industri Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Kontribusi Jaga Keberlanjutan, PEVS 2024 Bawa Semangat Net Zero Emission 2060