MotoGP 2022 Argentina: Mendadak Negatif Covid, Takaaki Nakagami Terbang ke Termas de Rio Hondo

Sabtu, 02/04/2022 22:06 WIB

mobilinanews (Argentina) - Ketika yang lain dirugikan, Takaaki Nakagami justru diuntungkan oleh keterlambatan pesawat kargo dari Indonesia ke Argentina.

Tadinya pembalap Jepang yang memperkuat tim LCR Honda itu sudah divonis tak akan tampil di GP Argentina. Ia dinyatakan positif Covid-19 jelang berangkat ke Argentina.

Namun pada pemeriksaan lanjutan Jumat, Nakagami dinyatakan negatif Covid-19. Saat bersamaan ada kendala kargo MotoGP yang mogok di Kenya, Afrika.

Singkatnya, gara-gara pesawat yang mogok itu, maka sesi awal GP Argentina baru bisa digelar pada Sabtu (2/4/2022).

"Artinya, Takaaki masih bisa mengejar sesi awal. Ia langsung terbang menyusul kemari setelah tim berkonsultasi dengan IRTA dan Dorna," kata team owner LCR Honda, Lucio Cecchinello.

Perkembangan terakhir perubahan jadwal GP Argentina adalah sesi latihan atau FP1 dan FP2 berlangsung Sabtu pukul 12.34 waktu Argentina atau 22.35 WIB malam ini.

Disusul FP2 di mana 10 Tercepat dari 2 sesi ini lolos langsung ke kualifikasi atau Q2. Sesi kualifikasi berlangsung pukul 17.05 waktu lokal atau Minggu (3/4) pukul 03.05 WIB.

Untuk menebus 2 sesi latihan yang hilang (FP3 dan 4) maka durasi pemanasan jelang race ditambah jadi 20 menit.

Dengan hadirnya Nakagami, maka 4 unit RC213V bisa mengaspal di sirkuit Termas de Rio Honda. 

Nakagami akan mendampingi Alex Marquez di garasi LCR Honda, sementara skuad pabrikan Repsol Honda dikawal Pol Espargaro dan Stefan Bradl yang menggantikan Marc Marquez. (rnp)

 

 

 

TERKINI
Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan