F1 2022 Spanyol: Komponen Baru Mercedes Telah Diuji Russell di Paul Ricard, Jadi Pertaruhan Hamilton di Barcelona

Jum'at, 20/05/2022 19:48 WIB

mobilinanews (Spanyol) - GP Spanyol akhir pekan ini di Sirkuit Barcelona, Catalunya, benar-benar krusial bagi tim Mercedes. Baik dari segi poin maupun teknologi pengembangan mobil untuk menyusuri sisa musim kompetisi 2022.

Terpuruk di 5 seri awal membuat kubu Mercedes berbenah secara khusus menuju Spanyol. Caranya, dengan membawa berbagai komponen baru untuk membangkitkan kegarangan W13, mobil besutan Lewis Hamilton dan George Russell yang belum kompetitif dengan regulasi baru 2022.

Perangkat baru itu sudah diuji George Russell dalam tes pribadi di Sirkuit Paul Ricard, Prancis beberapa hari lalu.

Hamilton sang juara dunia F1 7 kali malah belum menyentuh pembaruan itu. Namun, dari data yang terkumpul dan dianalisa, ia mengaku optimistis menuju balapan akhir pekan ini.

Beberapa elemen aerodinamika yang diganti membuatnya yakin W13 bisa kembali bersaing di papan atas, melawan tim Red Bull Racing dan Ferrari yang sejauh ini bergantian menjadi pemenang.

"Saya selalu optimis memasuki balapan. Khusus untuk Barcelona kali ini, saya berharap dan berdoa agar isu porpoising yang selama ini jadi masalah bisa diakhiri, atau setidaknya berkurang signifikan," tekad Hamilton.

Driver Inggris itu menyebut isu laju W13 yang sama sekali tak stabil di tikungan cepat dan di trek lurus, malah acap naik-turun atau mantul-mantul jika melindas lintasan yang tak rata.

"Jika up grade ini berhasil saya kira mobil saya punya potensi menjadi pemenang," yakinnya.

Pengembangan kali ini terbilang krusial bagi Mercedes setelah beberapa pengembangan sebelumnya yang gagal total. Kedua driver Mercedes masih terpuruk di klasemen sementara pembalap maupun konstruktor musim 2022.

Jika hasil seri Spanyol membawa hasil sesuai harapan maka Hamilton masih berkesempatan menyodok ke papan atas pada seri-seri berikutnya, dan bisa jadi masih punya harapan ikut berburu gelar 2022 karena masih ada 16 race di depan seusai GP Spanyol.

Tapi, jika kembali gagal, itu jadi lampu kuning Mercedes untuk siap-siap menjadi  penonton rivalitas Ferrari versus Red Bull hingga akhir musim.

Seperti kata Team Principal Mercedes Toto Wolff, up grade ke Spanyol akan menentukan konsep pengembangan W13 berikutnya. Bukan tak mungkin akan berubah drastis dengan meluncurkan  konsep baru dengan perubahan lebih radikal.

Perubahan demi perubahan yang dilakukan sejauh ini pastinya sudah menelan banyak anggaran. Di sisi lain, tahun ini semua anggaran tim punya limit hingga 140 juta USD sesuai budget cap yang diberlakukan FIA.

Artinya, jika budget itu terpakai tuntas di tengah musim maka bisa dibayangkan akan seperti apa nasib Mercedes di akhir musim.

Lantaran itu, penampilan W13 mulai sesi latihan pada Jumat (20 Mei 2022) ini menarik perhatian, tak hanya bagi Mercedes tetapi juga buat tim rivalnya. (rnp)

 

 

TERKINI
Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan