WRC 2022 Sardegna: Datang Dengan Sasis Baru, Hyundai Beri Perlawanan Keras ke Toyota

Sabtu, 04/06/2022 16:07 WIB

mobilinanews (Italia) - Tiga pilot tim Hyundai memetik kemenangan di 11 SS (Special Stage) awal Rally Sardegna, Italia, yang berlangsung di lintasan gravel. Kekalahan di trek gravel Portugal direspons dengan sasis baru di Hyundai i20 Rally1 ke Sardegna.

Hingga SS11 pada Sabtu (4/6) pagi waktu lokal atau petang WIB, Hyundai sudah memenangkan 6 stages. Sementara kubu Toyota Gazoo Racing merebut 3 SS. Hanya 9 SS yang dihitung karena SS8 dan 9 dibatalksn karena kecelakaan serius pada satu peserta WRC2. Mobilnya terbakar dan sulit dievakuasi.

Enam kemenangan Hyundai diraih Thierry Neuville (1), Dani Sordo (2) dan Ott Tanak (3). Hasil ini menempatkan Tanak sebagai leader sementara dengan keunggulan besar 31,8 detik atas Craig Breen (Ford Puma Rally1), sementara Sordo menguntit di P3 dengan gap hanya 1,5 detik dari Breen. Wajar jika tim Hyundai mulai menatap kemungkinan finish 1-2 di akhir lomba yang menyisakan 10 SS hingga Minggu (5/6) esok.

Sejauh ini, inilah penampilan paling mengesankan Hyundai di serial WRC 2022. Menurut Tanak yang juara dunia WRC 2019, sasis baru yang diusung pabrikan Korea itu memberi kontribusi besar untuk performa awal di Sardegna yang berlangsung di trek gravel.

"Pengembangan sasis sejak Portugal sangat baik. Di beberapa SS memang tak mudah mengembangkan kecepatan, tapi kami terus coba keluarkan kemampuan terbaik," ujar driver asal Estonia itu yang juga cerdik mengatur strategi ban di sepanjang lomba.

Jagoan muda Toyota, Kalle Rovanpera (Finlandia), tampaknya sulit 'menjinakkan' trek Sardigna yang di banyak bagian terdiri dari debu halus. Membuatnya sulit mendapatkan daya cengkeram ban pilihannya. Pemimpin sementara klasemen kejuaraan dunia WRC 2022 ini  sama sekali belum memenangi satu SS pun di Sardegna dan hingga saat ini terdampar di urutan 6 dengan jarak 1 menit 40 detik dari Tanak.

Tiga kemenangan SS Toyota diraih Elfyn Evans (1) dan Esepekka Lappi (2). Tapi, sayang keduanya sudah terlempar dari lomba akibat crash. 

Dengan situasi itu layaklah Hyundai menyongsong kemenangan perdananya di serial WRC musim 2022. Mungkin juga finish 1-2, Tanak dan Sordo, karena Sordo adalah pemenang 2 event Rally Sardegna sebelumnya. (rnp)

 

 

 

 

TERKINI
Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil!