ISSOM 2022 : Jordan Johan Pembalap Toyota Gazoo Racing Indonesia Bertekad Kembali Naik Podium Kelas ITCR 1200

Minggu, 03/07/2022 01:08 WIB

mobilinanews (Bogor) - Pembalap Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) yang turun di kelas ITCR 1200, Jordan Johan akan berjuang untuk bisa kembali naik podium di ajang ISSOM 2022 putaran 2.

Meski diakui bukan pekerjaan gampang, namun Jordan akan berusaha semaksimal mungkin bisa meraih posisi terhormat dengan kembali naik podium seperti yang diraihnya pada putaran 1 ISSOM 2022, Maret lalu.

Pada putaran pembuka ISSOM 2022 itu, Jordan naik podium sebagai juara ketiga. 

"Kompetitor makin banyak di ITCR 1200, namun saya tak gentar. Mengandalkan Agya GR Sport, serta dukungan tim yang begitu kuat, membuat saya bersemangat menjalani putaran 2 ISSOM 2002 ini," ujar Jordan Johan kepada mobilinanews.

Sementara itu, Usman Adhi dari Toyota Gazoo Racing Indonesia menyebutkan bahwa balapan tak sekadar menjadi paling cepat dan menjadi juara.

"Ada proses yang mesti dijalani, dan itu bisa menjadi lebih penting bagi seorang pembalap. Karena tidak bisa prestasi terbaik itu diraih secara instant, dan semua ada prosesnya," ungkap Usman Adhi.

Kelas Kejurnas ITCR 1.200 diikuti cukup banyak peserta. Dan Jordan Johan salah satu yang menggunakan Agya GR Sport. (bs) 

TERKINI
Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali Hyundai dan Grab Salurkan Alat Bantu Gerak dan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas