Pengguna Hyundai STARGAZER Bakal Nyaman dengan Ragam Jaminan Asuransi

Selasa, 16/08/2022 08:30 WIB

mobilinanews (Tangerang) - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) telah meluncurkan MPV terbarunya, Hyundai STARGAZER, pada ajang GIIAS 2022. Sejak awal diperkenalkan, Hyundai STARGAZER telah memperoleh sambutan dan antusiasme yang luar biasa dari para konsumen otomotif Indonesia.

Untuk memberikan peace of mind kepada para pelanggan Hyundai STARGAZER, HMID menghadirkan layanan Before Service, ketersediaan suku cadang, dan Hyundai Assurance Program.

Head of Before Service Department, PT Hyundai Motors Indonesia Putra Samiaji mengatakan pendekatan perawatan kendaraan yang mulai dari baru akan dikawal sehingga mobil tetap awet dan prima.

“Layanan Before-Service memungkinkan pelanggan untuk mengetahui semua perawatan yang diperlukan untuk kendaraan mereka lebih awal sebelum mereka melakukan layanan reguler, sehingga mereka dapat menerima hasil dan layanan perawatan yang lebih maksimal ketika saatnya tiba,” Putra Samiaji

Head of Parts Department, PT Hyundai Motors Indonesia Tony Hadianto menambahkan, mereka memprioritaskan konsumen dan memastikan mobil selalu dalam kondisi sehat setiap waktu.

“Sebagai brand yang selalu berfokus pada pelanggan, Hyundai ingin memastikan pelanggan STARGAZER mendapatkan kenyamanan menyeluruh selama masa kepemilikan kendaraannya, termasuk ketersediaan Hyundai genuine parts di seluruh jaringan dealer kami di Indonesia,” tuturnya

Lalu apa saja layanan Hyundai Owner Assurance Program?

Hyundai owner assurance program menawarkan berbagai keuntungan bagi pengguna STARGAZER. Program ini berlaku bagi pelanggan yang melakukan pembelian mulai Juli hingga
Desember 2022, yang mencakup:

• Payment Protection Program, yaitu jaminan pelunasan pembiayaan selama masa tenor bagi pemilik STARGAZER apabila mengalami kecelakaan. Program ini berlaku untuk 1
tahun penggunaan kendaraan serta pembiayaan khusus melalui Hyundai Finance.

• Customer Protection Program, yaitu jaminan biaya perawatan medis bagi pengendara dan penumpang STARGAZER apabila mengalami kecelakaan. Jaminan ini berlaku untuk
maksimal 7 orang dengan biaya hingga Rp100 Juta per individu. Program ini berlaku hingga 1 tahun setelah mobil diterima oleh pelanggan.

• New STARGAZER Replacement Guarantee, yaitu jaminan penggantian mobil baru dengan tipe, warna, dan spesifikasi yang sama jika mobil STARGAZER mengalami kerusakan, minimal 75%. Program ini berlaku sampai dengan 1 tahun setelah mobil diterima oleh pelanggan.

• Resale Value Guarantee, yaitu jaminan harga jual kembali mobil STARGAZER senilai 70% dari harga pembelian apabila pelanggan hendak melakukan trade-in dengan mobil
Hyundai apapun di tahun ke-3 kepemilikan.

Layanan Before Service Hyundai

Before Service merupakan bagian dari layanan purna jual dari Hyundai dimana konsumen dapat memeriksa kondisi kendaraan mereka, bahkan sebelum memasuki waktu perawatan atau servis berkala. Layanan Before Service telah menjadi standar global Hyundai untuk memberikan kenyamanan pada kendaraan.

Hyundai Motors Indonesia tentunya telah mempersiapkan berbagai program Before Service yang menarik dan penting bagi pelanggan STARGAZER di Indonesia, yaitu seperti:

1. Gratis biaya suku cadang untuk perawatan berkala selama 3+1 tahun atau 60.000 (mana yang tercapai lebih dulu)
2. Garansi Dasar selama 3+1 tahun atau 100.000 KM (mana yang tercapai lebih dulu).
3. Gratis biaya jasa perawatan selama 5 tahun atau 75.000 (mana yang tercapai lebih dulu).

Selama pergelaran GIIAS 2022, Hyundai juga menyediakan layanan Before Service melalui Hyundai Service Point terletak di Parking Hall 10, ICE BSD City. Pengunjung yang tertarik untuk mencoba layanan ini dapat mendaftarkan kendaraan mereka di area Hyundai Service Point.(elk)

TERKINI
Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali Hyundai dan Grab Salurkan Alat Bantu Gerak dan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas