Kejurnas Sprint Rally 2022 Jababeka : Debut Menjanjikan Dypo Fitra, Tuntaskan 2 SS Hari Pertama Berada di Posisi 2

Sabtu, 10/12/2022 17:08 WIB

mobilinanews (Bekasi) - Pembalap mobil ISSOM, Dypo Fitra menjalani debut (balapan pertama) menjanjikan di ajang Kejurnas Sprint Rally 2022 putaran 5, sirkuit Jababeka, Bekasi, Sabtu dan Minggu (10-11/12/2022).

Turun menggunakan Nissan Micra Proto di kelas M1, Dypo Fitra dari Bank BJB Delta Garage Racing Team mencetak waktu 2:26.0 menit di SS (Special Stage) 1 sepanjang 3,5 km dengan lintasan tarmac (aspal) dan menempati urutan ke-2.

Kemudian pada mejelang sore, Dypo Fitra yang didampingi navigator Cendy Ari J Hadi berhasil mempertajam menjadi 2:20.2 di SS2. Juara ITCR Max 1600 Promotion dan STC 1600 balap mobil ISSOM 2022 ini mencetak total waktu 4:46.2 menit. 

Pada Leg 1 hari ini, posisi kesatu ditempati Ryan Nirwan/Adi Indiarto dari Toyota Gazoo Racing Indonesia menggunakan Toyta GR Yaris AP4 dengan 2:11.2 menit di SS1 dan 2:10.5 SS2, sehingga mencatat total waktu 4:21.7.

Sedangkan posisi ketiga kelas M1 ditempati Bimo Pradikto/M Herkusuma dari Banteng Motorsport yang mengandalkan Toyota Yaris Proto dengan 2:33.6 (SS1) dan 2:23.4 (SS2).

"Debut yang menyenangkan di ajang Sprint Rally, meski saya sempat overshoot juga. Namun overall, mendapatkan sensasi yang berbeda dengan balap mobil ISSOM," ungkap Dypo Fitra kepada mobilinanews. 

Apa bedanya balap mobil ISSOM dan Sprint Rally? "Kalau balap mobil, balapnya rame-rame. Sprint Rally sendirian hehe," lanjut Dypo Fitra intermezo. 

Namun secara umum, pembalap dan pengusaha asal Pekanbaru Riau ini mengaku masih penasaran. "Soalnya, di Jababeka, SS-nya aspal. Masih sama dengan di sirkuit Sentul. Pasti nanti bakal lebih seru kalau ketemu yang SS-nya gravel, jadi esensi main tanahnya dapat," ungkap Dypo Fitra.

Kejurnas Sprint Rally 2022 di kawasan Helypad Port Jababeka putaran 5 masih menyisakan 2 SS lagi, yang akan dilangsungkan pada Minggu (11/12/2022). (bs)    

TERKINI
Paguyuban Motor Si Paling Paham Gelar Halal bi Halal di Warung Solo Kemang, Simak Keseruannya Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Innova Zenix Hybrid: Unggulkan Sektor Performa, Safety, Efisien dan Teknologi Canggih Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo