Toprak Razgatlioglu Batal ke MotoGP dan Pamit dari Yamaha, Tetap di WorldSBK Bersama BMW Musim Depan

Selasa, 23/05/2023 01:03 WIB

mobilinanews (Italia) - Pembalap asal Turki, Toprak Razgatlioglu, baru saja ambil keputusan tak terduga. Ia gagalkan potensi main di MotoGP 2024 bersama tim pabrikan Yamaha.

Tak terduga karena sejak April lalu ia digadang-gadang sebagai kandidat kuat jadi pendamping Fabio Quartararo di skuad Yamaha MotoGP, menggantikan Franco Morbidelli jika rider Italia itu tak kunjung membaik. 

Potensi pembalap Yamaha di WSBK dan juara dunia 2021 itu sangat terbuka usai tes MotoGP di atas Yamaha YZR-M1 pada bulan lalu. Ini tes MotoGP kedua bersama Yamaha setelah kesempatan pertama tahun lalu.

Di sisi lain, Razgatlioglu tak memungkiri hasratnya untuk promosi ke MotoGP. Direktur Pelaksana Yamaha Lin Jarvis pun secara terbuka menyebut dirinya sebagai calon terbaik jika Morbidelli gagal memperbaiki performanya tahun ini.

Awalnya Razgatlioglu hanya umumkan perpisahannya dengan skuad Yamaha yang ia perkuat sejak musim 2020. Namun belakangan menyusul fakta lain bahwa ia telah mengikat kontrak untuk musim berikutnya bersama tim pabrikan BMW di WSBK.

Sejauh ini belum ada pernyataan Razgatlioglu soal keputusannya. Pihak Yamaha di MotoGP juga belum berkomentar.

Tanggapan dari petinggi Yamaha baru keluar dari Andrea Dosoli, Road Racing Manager Yamaha Europe. Ia menyayangkan perpisahan dengan salah satu ambasador Yamaha itu setelah dalam 4 tahun bersama meraih sukses di WSBK.

"Kami ingin meneruskan kebersamaan itu. Tapi, Toprak ingin mencoba tantangan baru tahun depan, dan kami menghargai itu," kata Dosoli.

Dengan keputusan itu maka sementara ini posisi Morbidelli aman di Yamaha. Sebenarnya Yamaha juga dikabarkan kepincut menarik Jorge Martin (Pramac Ducati) untuk musim depan.

Namun langkah itu sepertinya akan sia-sia karena Martin hanya ingin mengendarai motor yang kompetitif di MotoGP. Itu ia dapatkan di Ducati. Sebaliknya dengan Yamaha yang tercecer di grid MotoGP tahun ini.

Bisa jadi performa buruk M1 itu pula yang mengurungkan niat Razgatlioglu ke MotoGP tahun depan. Apalagi, seusai tes M1 pada bulan lalu, sejumlah analisa menyebut ia harus mengubah riding style-nya jika main di MotoGP. (rn)

 

 

TERKINI
Paguyuban Motor Si Paling Paham Gelar Halal bi Halal di Warung Solo Kemang, Simak Keseruannya Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Innova Zenix Hybrid: Unggulkan Sektor Performa, Safety, Efisien dan Teknologi Canggih Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo