Eddy Saputra : Banyak Yang Sudah Minta Saya, Tapi Berat Di Waktu

Senin, 06/06/2016 19:06 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Di antara sekian nama kandidat yang telah beredar untuk menggantikan A Judiarto sebagai ketum Pengprov IMI DKI, ada nama Eddy Saputra yang layak naik.

Pebalap senior yang sekarang ngurusin tim balap dan jadi bos suspenso Ohlins dinilai mampu menjadi orang nomor satu di IMI DKI itu. “Banyak yang sudah minta saya, tapi berat di waktu,” ujar Eddy kepada mobilinanews.

Menurut Eddysap, mengurus tim balap saja sudah habis waktunya. Belum lagi lanjut pria ramah ini suara anggota tidak punya. Makanya hanya bakal membuang waktu saja.

“Pengin banget melihat IMI DKI maju, tapi orang-orangnya susah. Dulu waktu saya ikut bantu urus, ikut keluar uang, tapi yang lain cari uang,” tutur Eddy.

Menurut Eddy, yang berpeluang menjadi ketum IMI DKI tentu yang didukung anggota klub, dan tentu saja mendapat dukungan dari ketua yang sekarang. “Kan ada Anondo Eko dan One (Iwan Budi Buana) yang didukung ketua sekarang,” ungkapnya.

Seperti diketahui, seluruh Pengprov IMI se-Indonesia harus melakukan Musprov hingga Desember 2016. Demikian pula IMI DKI. A Judiarto sudah 2 periode memimpin IMI yang menjadi barometer di Indonesia itu.

Siapa bakal ketum IMI DKI berikutnya? (Teks Budi Santen)

 

TERKINI
Honda FL5 dan Hyundai N TCR Tim Delta Garage Diangkut Pesawat ke Malaysia, Oleh Perusahaan H Andy Surya Santosa Yang Perally Wuling Resmi Membuka Pemesanan Cloud EV di Ajang Periklindo Electric Vehicle Show 2024 Mitsubishi Fuso Mensupport Jambore Canter Mania di Jambi, Solidaritas Tiada Batas! PEVS 2024: Dukung Percepatan Transisi Kendaraan Listrik di Indonesia