Dengan Komposisi Baru, Ferrari Menaruh Asa

Selasa, 03/02/2015 14:31 WIB

mobilinanews.com -Ferrari akan mengandalkan mobil baru SF 15-T untuk mengarungi musim balap 2015. Peluncuran mobil baru Ferrari itu dilakukan di markas Maranello, Italia, (30/1). Dengan tunganggan terbaru ini tim kuda jingkrak optimis bisa bersaing di kompetisi jet darat. Apalagi musim lalu, Ferrari ‘mencetak rekor’ terburuk dengan tidak meraih satu kemenangan pun di seluruh seri.
 
Meski begitu, Maurizio Arrivabene selaku prinsipal tim yang baru tidak mau muluk-muluk. “Saya realistis saja. Tidak ada orang yang bisa mengubah segalanya dalam satu malam. Tapi saya berharap Ferrari bisa mendapatkan hasil yang lebih baik dibanding musim lalu,” ujar Arrivabene.
 
Selain Arrivabene, jabatan presiden Ferrari juga dipegang nama baru yakni Sergio Marchionne. Bahkan line up pembalap Ferrari juga berubah dengan masuknya Sebastian Vettel yang menggantikan posisi Fernando Aloso. Kehadiran pembalap juara dunia F1 asal Jerman ini akan berpartner dengan Kimi Raikkonen.
 
Keberadaan komposisi teranyar ini memburatkan optimisme tersendiri tim pabrikan asal Italia. Apalagi di klasemen konstruktor musim lalu Ferrari tercecer di belakang Mercedes, Red Bell dan Williams. 
 
Rasa optimis itu juga dicuatkan Vettel yang sejak kecil memang mengidolakan tim Ferrari. “Saya pikir akan menyenangkan dengan senjata baru SF 15-T. Dan saya yakin bisa lebih banyak memberi kemenangan untuk tim, kalau mobil baru itu segera bisa tune in,” kata mantan pembalap Red Bull itu.

TERKINI
Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali F1 2024 Miami: Max Verstappen Tetap Paten, Pesona Hamilton Masih Ada Meski Melawan Pembalap Papan Bawah Ofero Picassio, Modal RP 13 Jutaan Sudah Bisa Beli Motor Listrik Seperti Vespa 946 Dior Peugeot Resmi Undur Diri dari Indonesia, Stellantis Pastikan Layanan Purna Jual Tetap Tersedia