Nyaman Dipakai Harian, Ini Harga Resmi Moto Guzzi V9 Bobber dan Roamer

Rabu, 28/09/2016 17:15 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Sebagai pemegang brand Moto Guzzi di Indonesia, PT Piaggio Indonesia secara resmi mengenalkan model terbaru yaitu Moto Guzzi V9 Roamer dan Bobber.

V9 Roamer tersedia dalam tiga warna berbeda yaitu Giallo Solare (Kuning Surya/Solar Yellow), Bianco Classico (Putih Klasik/Classic White), dan Rosso Rubino (Merah Delima/Ruby Red).

Motor dengan ciri khas mesin V ini hadir sebagai motor besar bergaya klasik dan elegan. Mengusung mesin 850cc V-Twin dibalut tampilan body bergaya simpel. Motor tersebut didesain nyaman untuk berkendara harian, dengan posisi setang tinggi dan jok berukuran minimalis yang tidak menyulitkan posisi duduk pengendara. Perpaduan roda berukuran 19 inch dan 16 inch untuk depan dan belakang mendukung handling motor yang ringan untuk diajak bermanuver di jalanan.

Sementara itu, V9 Bobber memadukan gaya klasik dan modern. Ukuran roda depan lebih lebar dibandingkan V9 Roamer medukung kesan gaya retro yang diusung sesuai nama aliran modifikasi lawas tersebut.

Untuk V9 Bobber tersedia dalam dua warna dengan sentuhan matt, yaitu Nero Massiccio (Hitam Kelam/Solid Black) dan Grigio Sport (Abu-abu Terang/Sporty Grey). Kedua motor tersebut memiliki desain bodi yang ramping, dan bobot yang ringan.

Keduanya juga telah dilengkapi teknologi ABS dua kanal, guna memberikan cengkraman maksimal untuk pengereman, dan memberikan keamanan ekstra. “Motor ini dibuat untuk kenyamanan berkendara, mudah ditunggangi untuk pemakaian harian,” ucap Presiden Direktur PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega.

Harga yagn ditawarkan PID untuk Moto Guzzi V9 Roamer dibanderol Rp 492.500.000. Sementara, V9 Bobber dihargai RP 516.500.000. Semuanya dijual dalam harga off the road. (Zhein)

TERKINI
Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali Hyundai dan Grab Salurkan Alat Bantu Gerak dan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas