Taman Diponegoro - Gajah Tunggal Diresmikan Gubernur Basuki Tjahaja Purnama

Jum'at, 21/10/2016 00:05 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meresmikan Taman Diponegoro  yang diprakarsai Pemprov DKI dan didukung PT Gajah Tunggal Tbk yang merupakan produsen ban terbesar di Asia Tenggara.

Peresmian yang ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur didampingi Presdir PT Gajah Tunggal Tbk Budhi S Tanasaleh, jajaran direksi, pejabat Pemprov DKI serta Walikota Jakarta Pusat Mangara Pardede di seberang rumah sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta, Kamis (20/10).

ahok_prasasti_dalam.jpg" />

Gubernur Basuki Tjahaja Purnama tanda tangan prasasti

“Kami berterima kasih kepada PT Gajah Tunggal Tbk yang telah berpartisipasi dan membangun Taman Diponegoro ini. Jadi taman terbuka hijau bisa dipakai untuk sarana berolahraga bagi segala umur dan tempat bermain anak,” ujar Gubernur yang karib disapa Ahok ini.

Budhi S Tanasaleh mengatakan bahwa trend masyarakat Indonesia yang semakin menyenangi gaya hidup yang sehat. Maka PT Gajah Tunggal Tbk ingin melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Untuk menciptakan lingkungan hidup yang hijau dan indah, Gajah Tunggal juga menyediakan sarana bermain anak-anak. Beberapa materi yang dipergunakan di Taman Diponegoro dibuat dari daur ulang seperti tempat duduk yang dibuat dari ban bekas,” terang Budhi Tanasaleh.

ahok_taman_gajah_tunggal.jpg" />

Taman Diponegoro Gajah Tunggal sebagian dibuat dengan ban daur ulang

Taman Diponegoro dibangun di atas tanah 2.000 m2 bekas lokasi SPBU dan pasar. Pembangunan Taman Terbuka Hijau ini merupakan yang kedua dibangun Gajah Tunggal, yang pertama di daerah Kembangan, Jakarta Barat.

 Ini sejalan dengan misi CSR Gajah Tunggal terutama dalam lingkungan dan mendukung pembangunan berkelanjutan. (budsan)

 

TERKINI
Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali Hyundai dan Grab Salurkan Alat Bantu Gerak dan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas