mobilinanews

Sprint Rally Sentul : Rizal Sungkar Pimpin Overall, Eddy WS Kedua Group F Hari Pertama

Sabtu, 08/04/2017 23:01 WIB
Sprint Rally Sentul : Rizal Sungkar Pimpin Overall, Eddy WS Kedua Group F Hari Pertama
Eddy WS dengan navigator Edwyn Tedja menggeber Suzuki SX4 andalannya. (foto : ist)

mobilinanews (Sentul) – Pereli senior Rizal Sungkar  yang memperkuat tim Pertamax Motorsport memimpin overall hari pertama Kejurnas Sprint Rally yang dilangsungkan lintasan aspal di PMPP TNI Sentul, Bogor, Sabtu (8/4).

Rizal yang berpasangan dengan navigator Endrue Fassa dan turun di kelas M1 mencetak total waktu 9,37 menit dari 2 Special Stage (SS) yang digelar. Rizal menggeber Mitsubishi Evo X.

Peringkat 2 ditempati Rifat Sungkar yang juga memperkuat tim Pertamax Motorsport. Rifat didampingi navigator senior Hervian Soejono. Sedang peringkat 3 diduduki Ryan Nirwan dari Kalimantan Timur.

Di kelas F, sprinter nasional asal Medan, Eddy WS yang berpasangan dengan navigator Edwyn Tedja (Bandung) menduduki peringkat kedua. Peringkat pertama direbut Unggul Prakoso berpasangan dengan Lanang Damarjati. Serta ketiga A. Toto Michdar berduet dengan Adhe Ramadhan.

Eddy WS (kanan) dengan navigator baru tapi lama, Edwyn Tedja dari Bandung. Didukung ban GT Radial dan pelumas Evalube Helios.

Eddy WS yang menggeber Suzuki SX4 dan didukung ban GT Radial serta pelumas Evalube Helios mencetak waktu 5, 24 menit di SS2.  “Kami bertekad terus menambah kecepatan pada hari kedua, Minggu (9/4) untuk mengurangi defisit waktu,” ujar Eddy WS.

Yang unik kali ini adalah Subhan Aksa dengan navigator Hade Mboi lebih memilih bertarung di Group F dengan mengandalkan Mitsubishi Mirage dan tidak ikut bersaing di kelas utamaM1. Ubang –sapaan karibnya—mencetak waktu tercepat  mengungguli pereli GT Radial lainnya Yoyok Setiowarno dari Jakarta Homes GT Helios YR2.  

Di group neraka lainnya yaitu Group Retro, Robby Prakoso  memimpin di SS pembuka setelah menaklukan beberapa pereli nasional lainnya seperti Herry Agung dan Indie Fiancoko.  

Beberapa sprinter nampak mengalami kesulitan dengan beberapa handicap berbahaya di lintasan aspal kali ini. Diharapkan besok Minggu akan menjadi puncak persaingan antar sprinter nasional. (budsan)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo