mobilinanews

Auto Gymkhana Asia 2017 : Anjas dan Demas Siap Bikin Sejarah di Taiwan

Jum'at, 27/10/2017 17:54 WIB
Auto Gymkhana Asia 2017 : Anjas dan Demas Siap Bikin Sejarah di Taiwan
Empat kontingen Indonesia siap harumkan negara di Taiwan. (foto : istimewa)

mobilinanews (Taiwan) - Dua peslalom muda terbaik Indonesia, Anjasara Wahyu dan Demas Agil siap mencetak sejarah pada seri Asia Auto Gymkhana Competition (AAGC) di Taiwan, Minggu (29/10) lusa.

"Saya targetkan minimal bisa 3 besar di kelas yang akan kami ikuti. Tetapi kalau Tuhan menghendaki, saya mau menang di sini," ujar Anjasara Wahyu ketika dihubungi mobilinanews pada Jumat (27/10) petang.

Saat itu, Anjas baru mendarat di Taiwan. Anjas tidak sendiri, melainkan berduet dengan Demas Agil, juara nasional kelas A dan F pada 2 tahun terakhir.

Juga didampingi Hendra Rahardja sebagai manajer tim dan Vito Siagian sebagai ASN Delegate.

Anjas adalah juara kelas perorangan seri 1 AAGC di Semarang pada 22 Juli lalu. Anjas dan Demas yang juga merupakan andalan Toyota Team Indonesia akan turun di perorangan dan tim negara.

Perlombaan akan dilangsungkan pada hari Minggu, dengan memakai mobil sedan setir kiri.

Mari kita doakan dua duta bangsa Indonesia ini. (budsan)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo