mobilinanews

Wow, Pertama Dibuat Kejurnas Kelas Balap Wanita Diserbu Peserta

Minggu, 01/04/2018 12:49 WIB
Wow, Pertama Dibuat Kejurnas Kelas Balap Wanita Diserbu Peserta
Saraswati Mulyono bersama para pemenang kelas 130cc di Motoprix Purwokerto. (foto : ist)

mobilinanews (Purwokerto) – Kelas Wanita yang dibuat Kejuaraan Nasional  mendapat respon positif. Seperti saat berlangsung Kejurnas Motoprix di sirkuit GOR Satria Purwokerto, Jawa Tengah, Minggu (1/4).

Sebanyak 18 pembalap turun di kelas 130cc dan 17 pembalap di kelas 115cc. Kelas wanita yang Kejurnas di Motoprix adalah yang 115cc, sedang yang 130cc merupakan kelas supporting race.

“Diharapkan di Subang pada 2 minggu nanti masing-masing kelas Wanita akan diikuti 30-an peserta karena Jawa Barat siap dengan pembalap dan motornya,” ujar Saraswati Mulyono, tokoh otomotif wanita Indonesia yang  bertindak sebagai pengawas perlombaan.

Saraswati yang juga Ketua Bidang Olahraga Sepeda Motor IMI DKI menyebut baru sekarang ini setalah IMI berumur 112 tahun kelas wanita dilombakan sebagai Kejuaraan Nasional.

“Baru kali ini, ada kelas wanita yang menurut saya nggak pernah dipikirkan. Ini adalah usulan saya ketika di Rakernas kemarin. Subhanallah, usulan langsung diaminkan oleh Subekhan dari Motoprix,” lanjut Saras.

Yang belum dibicarakan untuk hadiah akhir. “Inginnya sih, ada sponsor yang bisa memberikan hadiah motor di akhir putaran di setiap kelasnya,” pungkas Saraswati. (budsan)

Ini para juara kelas wanita 130cc Motoprix di GOR Satria Purwokerto :

1.Fisichellla, 2.Dyan Primitha, 3.Eca Sabana,4.Mawar  Kartika.

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo