mobilinanews

IMI Pusat Apresiasi Sukses Tim Indonesia di AGGC Mumbai India

Senin, 01/10/2018 16:55 WIB
IMI Pusat Apresiasi Sukses Tim Indonesia di AGGC Mumbai India
Albertus Hariono (kanan) dan Hendra Raharja, apresiasi semangat juang dan prestasi Adrian dan Herdiko di India. (foto : budsan)

mobilinanews (Jakarta) – IMI Pusat memberikan apresiasi setinggi-setingginya untuk tim Indonesia yang sukses menggondol juara umum kejuaraan tim, double (tandem) serta juara kedua dan ketiga kelas perorangan seri 2 Kejuaraan Asian Auto Gymkhana Competition (AAGC) di Mumbai, India, Minggu (30/9/2018).

“Selamat buat Adrian Septianto dan Herdiko Setyaputra yang telah mengharumkan nama Indonesia di ajang bergengsi AAGC di Mumbai, India. Respect untuk kalian yang kembali mempertahankan reputasi tim Merah Putih di ajang gymkhana Asia,” ujar A. Hariono, Waketum Olahraga Mobil IMI Pusat kepada mobilinanews.

Menurut Hariono, sejatinya kalau dari peta kemampuan seperti yang disaksikan pada putaran 1 AAGC di Bali, 10-11 Agustus lalu, kemampuan peslalom Indonesia termasuk Adrian dan Herdiko memang masih di atas kemampuan peserta negara Asia lainnya.

“Semoga bisa bertahan nanti di putaran-putaran selanjutnya dan bisa mendapatkan poin tertinggi Asia,” harap Hariono dengan muka sumringah.

Sementara itu, Hendra Raharja selaku ASN Delegate menyampaikan ungkapan terima kasih kepada Genta Auto & Sport yang telah membantu sponsor dalam bentuk uang pembinaan untuk setiap event AAGC 2018.

"Atas nama tim Indonesia kami sampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada Pak Tjahyadi Gunawan dengan Gentanya," ungkap Hendra, yang juga Ketua Komisi Slalom IMI Pusat. (budsan)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo