mobilinanews

Pembalap ISSOM Ini Raih Peringkat ke-5 Kejuaraan Dunia Balapan Mercedes

Senin, 15/10/2018 22:30 WIB
Pembalap ISSOM Ini Raih Peringkat ke-5 Kejuaraan Dunia Balapan Mercedes
Andika Rama berhasil menempati peringkat ke-5 Mercedes-AMG Motorsport eRacing Competition 2018

mobilinanews (Jerman) - Pembalap ISSOM yang juga merupakan rekan setim Fitra Eri di Honda Bandung Center, Andika Rama Maulana berhasil menempati peringkat ke-5 Mercedes-AMG Motorsport eRacing Competition 2018. 

Andika Rama merupakan satu-satunya wakil Indonesia bahkan dari Asia. Andika Rama sudah melewati rangkaian penyisihan hingga tampil di babak final yang berlangsung di Hockenheimring, Jerman. 

Bersama Wehrlein, pembalap DTM lainnya seperti Edoardo Mortara, Paul Di Resta, dan Daniel Juncadella turut berpartisipasi dalam event esport ketiga Mercedes.

Layaknya balapan sungguhan, sesi terbagi menjadi latihan bebas, kualifikasi, dan balapan. 

Rama mengatakan awalnya ia bermain game balap simulator hanya iseng untuk mengisi waktu. Namun tak disangka justru hobi tersebut mendatangkan prestasi pada level dunia. 

"Nggak nyangka juga sih bisa sampai final dan di posisi ke-5 dunia. Awalnya iseng kok, coba ikutan dan terus lanjut. Kebetulan saya satu-satunya wakil dari Asia," kata Rama. 

Berbeda dengan balapan sebelumnya, perlombaan kali ini mewajibkan seluruh peserta memakai setup yang telah ditetapkan pihak penyelenggara.

Juara pertama akhirnya diraih oleh peserta dari Slovenia, Kevin Siggy Rebernak disusul Jack Keithley asal Inggris lalu Andre Santos di peringkat ketiga. (adr)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo