mobilinanews

Dio Ikut D1GP Cina, Valen Single Fighter di Intersport Drift Yogya

Kamis, 18/10/2018 22:51 WIB
Dio Ikut D1GP Cina, Valen Single Fighter di Intersport Drift Yogya
Valentino Ratulangi tetap usung semangat tinggi di kejuaraan drift Yogyakarta. (foto : ist)

mobilinanews (Yogyakarta) - Valentino Ratulangi kali ini mesti berjuang sendiri pada putaran 5 Intersport World Stage Qualifier di parkiran Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, 19-20 Oktober 2018.

Pasalnya, team matenya di ABM Drift Team yakni Emmanuel Adwitya Amandio pada saat bersamaan mengikuti event drift international D1GP di Cina. 

Meski sendiri, Valen yang juga didukung ban terbaik GT Radial tetap mengusung semangat tinggi meraih hasil terbaik.

"Target juara 1 di Rookie dan at least top 4 (semifinal) di kelas Pro," ungkap Paul Montolalu, CEO ABM Motorsport.

Valen saat ini memimpin klasemen Intersport World Stage Qualifier di kelas Rookie. (bs)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo