mobilinanews

Inilah Kontingen Barito Utara, Juara Motoprix Porprov Kalteng 2018

Kamis, 25/10/2018 13:25 WIB
Inilah Kontingen Barito Utara, Juara Motoprix Porprov Kalteng 2018
Jimmy Carter bersama kontingen Motoprix Barito Utara.(foto : anoey julian)

mobilinanews (Palangkaraya) - Cabang Olahraga Motoprix pada Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Tengah (Porprov Kalteng) XI baru saja berakhir Selasa (23/10/18) di Sirkuit Sabaru, Palangkaraya. Kontingen balap motor Barito Utara nyaris menyapu bersih semua medali emas. Seperti apa cerita dibalik sukses tim?

"Sebetulnya kami menargetkan 4 medali emas. Itu target maksimal. Hasil 3 medali emas dan 1 perak adalah target minimal. Terima kasih atas pencapaian kontingen Motoprix Barito Utara," puas H. Jimmy Carter selaku Manager Team sekaligus Koordinator Wilayah IMI Barito Utara atau Korwil IMI Barut.

Formasi kontingen Motoprix Barut diperkuat 4 pembalap. Dikki Ersa Jasckha dan Fendy Setiawan turun di kelas Bebek 150cc 4-Tak Standart Perorangan dan Beregu. Sedangkan Eby Prayoga dan Abdul Wahid tampil di kelas Bebek 125cc 4-Tak Standart Perorangan dan Beregu.

Saat tampil di Bebek 150cc Perorangan, Dikki Ersa Jasckha berhasil finish pertama dan meraih medali emas. Hanya Abdul Wahab yang gagal meraih emas. Dimas, pembalap dari Barito Selatan berada di depan. Abdul Wahid akhirnya menaiki podium kedua dan dikalungi medali perak.

Apa rahasia suksesnya? "Tim Barito Utara sudah terbentuk dari awal tahun 2018. Ada kontrak pribadi sebagai Sport Ambassador MBG Racing, ungkap Dama, Koordinator Bidang Olahraga di Korwil IMI Barut. Pantas saja diisi pembalap MBG Racing.

"Untuk mempersiapkan pembalap agar lebih siap tanding di Porprov Kalteng XI, kita buka program latihan dari Februari. Menunya latihan fisik dan tekhnik, serta mengikuti beberapa event Kejurnas dan Kejurda, termasuk event dealer yang diadakan di Kalimantan dan Jawa," beber Dama.

Tak hanya itu. "Kerjasama juga dengan MBKW2 Yogyakarta untuk teknis sepeda motor. Hal ini dilakukan karena kami merasa MBKW2 paling sesuai dengan visi dan misi tim Porprov Barito Utara," jelas Jimmy Carter yang siap maju sebagai Calon Legislatif di DPRD Kalteng.

Bonus pun menanti. Pembalap yang mendapat medali bakal diguyur bonus dari kantong pribadi Jimmy Carter. "Ini bentuk penghargaan atas prestasi atlet. Jumlahnya bisa saja bertambah dari yang telah ditetapkan," pungkas Jimmy Carter.

Wuuih, mantap nih! (bangve)

 

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo