mobilinanews

Harapan 2019 : Valentino Ratulangi Fokus Drifting & Ikutan ISSOM

Kamis, 03/01/2019 20:01 WIB
Harapan 2019 : Valentino Ratulangi Fokus Drifting & Ikutan ISSOM
Valentino Ratulangi, kembali ke ajang drift kelas Pro event drift tahun ini. (foto : abm)

mobilinanews (Jakarta) – Pembalap serbabisa Valentino Ratulangi telah memiliki resolusi pada tahun 2019 ini. Yakni akan fokus ke ajang drifting.

“Iya, hanya fokus ke ajang drifting. Dan saya akan kembali berlomba di kelas Pro/umum tahun ini bersama tim ABM Motorsport,” ujar Valen kepada mobilinanews.

Tahun lalu, dia meraih double winner yakni juara umum kelas Rookie di ajang Intersport Drifting dan juara nasional di kelas yang sama.

Sejatinya, Valen termasuk drifter senior. Hanya saja karena absen selama 5 tahun, ketika come back tahun lalu terpaksa berlaga di kelas Rookie.

Namun di samping itu, pembalap berdarah Manado ini juga memiliki keinginan bisa turun di ajang balap mobil ISSOM.

“Penasaran aja sih. Tapi, baru sekadar keinginan. Belum disampaikan kepada Pak Paul dan Ibu Vivi Montolalu, hehe,” ungkapnya.

Pun dia juga tidak begitu expect, karena belum tentu pula diizinkan oleh tim ABM Motorsport.

“Tapi seandainya dikasih kesempatan, saya tertarik ikut di kelas OMR BMWCCI yang diikuti Silas Andrianto tahun lalu,” pungkasnya. (hilary)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo