mobilinanews

Gokil, Rider Indonesia Sapu Bersih Podium AP250 Suzuka

Sabtu, 29/06/2019 20:33 WIB
Gokil, Rider Indonesia Sapu Bersih Podium AP250 Suzuka
Rider Indonesia sapu bersih podium race 1 ARRC 2019 kelas AP250 (ist)

mobilinanews (Jakarta) - Para pembalap Indonesia tampil gemilang dengan mendominasi race 1 kelas AP250 Asian Road Racing Championship (ARRC) seri keempat di Suzuka International Circuit, Jepang, Sabtu (29/6).

Tak hanya menyapu bersih podium, lima duta tanah air berhasil finish di posisi enam besar. Uniknya lagi tiga rider terdepan dihuni oleh rider yang menggunakan tiga motor yang berbeda.

Posisi pertama sendiri diraih oleh pebalap Manual Tech KYT Kawasaki Racing, Andy Muhammad Fadly dengan motor Kawasaki Ninja 250 yang tampil dominan sejak lepas start.

Posisi kedua diisi oleh Irfan Ardiansyah dari Astra Honda Racing Team (AHRT) dengan tunggangan Honda CBR250RR. Kemudian posisi ketiga diraih oleh Rey Ratukore dengan motor andalan Yamaha R25.

Lagu Indonesia Raya pun bergema di Sirkuit Suzuka, Jepang. Selebrasi para rider juga sangat ekspresif.

Melengkapi keberhasilan tiga rider di atas, dua pembalap Indonesia lainnya antara lain Awhin Sanjaya (AHRT) di posisi ke-4, serta Lucky Hendriansya (AHRT) di posisi ke-6. (adr)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo