mobilinanews

IIMS 2015 : Mercedes-Benz Akan Luncurkan Dua Varian Baru

Rabu, 05/08/2015 16:20 WIB
IIMS 2015 : Mercedes-Benz Akan Luncurkan Dua Varian Baru
Foto : budsan/mobilinanews
Ananta, siap launching produk baru di IIMS 2015

mobilinanews (Jakarta) - Mercedes-Benz Indonesia (MBI) memastikan bakal mengikuti ajang Indonesia International motor Show (IIMS) di JI-Expo Kemayoran, Jakarta, 19-30 Agustus  2015. MBI akan meluncurkan dua model terbaru yakni Mercedes-Benz CLA Shoting Brake dan GLC Class.

Ananta Wisesa, Section Manager External Communication Mercedes-Benz Indonesia mengatakan di ajang itu Mercedes-Benz pertama kali akan meluncurkan CLA Shoting Brake untuk pasar Indonesia. Selain itu, untuk kendaraan komersial MBI juga akan menghadirkan Mercedes-Benz Sprinter.



ananDengan lahirnya mobil tersebut, MBI menargetkan konsumen yang menginginkan kendaraan yang cenderung unik. "CLA Shoting Brake mengkombinasikan kesan elegan dari coupe dan fungsionalitas dari estate," jelas Ananta pada preskon IIMS di X2 Plasa Senayan, Jakarta, Selasa (4/8).

Untuk pertama kalinya juga, MBI akan meluncurkan GLC Class. Mobil ini, akan mengimplementasikan filosofi SUV Mercedes-Benz yang melegenda.

"Desain sendiri beda dari SUV lain. Mungkin bisa dilihat kebanyakan dari SUV Mercy bentuknya kotak-kotak. Tapi ini lebih bulat. Ada perubahan desain pradigma. Desain baru ada unsur sensual. Interiornya mengkombinsikan indah dan sporty," terang Ananta.

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo