mobilinanews

Kehadiran Honda Civic Hatchback RS Otomatis Membunuh Tipe E dan S

Rabu, 19/02/2020 21:30 WIB
Kehadiran Honda Civic Hatchback RS Otomatis Membunuh Tipe E dan S
Honda Civic Hatchback RS dapat respon positif dari konsumen Indonesia

mobilinanews (Jakarta) - Imbas dari kehadiran Honda Civic Hatchback RS adalah Honda harus menyuntik mati varian Civic Hatchback tipe E dan S.

Sejak awal peluncurannya pada tanggal 6 Februari lalu, PT Honda Prospect Motor (HPM) menegaskan hanya ada satu varian Civic Hatchback RS, yang artinya tipe E dan S sudah tidak lagi dijual.

Menurut Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM), langkah ini diambil juga berdasarkan riset yang menyimpulkan bahwa konsumen lebih menginginkan kendaraan yang seutuhnya bergenre sport.

"Penggantian Civic Hatchback tipe E dan S menjadi hanya satu model tipe RS, karena sebagian besar konsumen Honda Civic itu seleranya lebih cenderung ke sporty," ujar Billy di Jakarta, Rabu (19/2).

Honda Civic Hatchback RS masih menggunakan mesin 1.5L VTEC Turbo dengan Earth Dreams Technology.

Mesin ini menghasilkan tenaga dan torsi dengan tenaga maskimal 173 PS pada 5.500 rpm dan torsi maksimal 22,4 kg.m pada 5.500 rpm, yang terbesar di kelasnya. 

Rasa berkendara sporty didukung dengan fitur Paddle Shift yang memberikan sensasi racing untuk mengatur perpindahan transmisi 7 kecepatan hanya dengan menggunakan ujung jari.

Kelincahan dan stabilitas berkendara dalam berbagai kecepatan dihasilkan lewat fitur Dual Pinion Electric Power Steering (EPS). 

Civic Hatchback RS tersedia dalam lima pilihan warna, yakni Brilliant Sporty Blue Metallic, Modern Steel Metallic, Rallye Red, Crystal Black Pearl dan Platinum White Pearl. Honda Civic Hatchback RS dijual dengan harga Rp 499.000.000. (adr)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo