mobilinanews

Wow, Inyong Incar 3 Gelar Kejurnas Slalom 2020, Ini Strateginya !

Kamis, 02/04/2020 15:36 WIB
Wow, Inyong Incar 3 Gelar Kejurnas Slalom 2020, Ini Strateginya !
Adrian Inyong Septianto ketika memastikan juara nasional kelas A di Harapan Indah Bekasi tahun lalu. (Foto : ist)

mobilinanews (Purwokerto)  -Waspadalah...waspadalah. Soalnya, ini yang ngomong peslalom terbaik Indonesia saat ini : Adrian "Inyong" Septianto.

Peslalom HTJRT Yogyakarta yang tahun lalu menyandang 2 gelar juara nasional : kelas A (standar) dan B (berpenggerak roda belakang) ini lantang ingin menyabet 3 gelar juara nasional musim ini.

"Target tahun ini ngejar juara 3 kelas yaitu A,B dan F. Semoga bisa, dan tentu saja kalau ada balapan tahun ini hehe," ujar Inyong, panggilan Adrian kepada mobilinanews.

Harus selalu optimis dong, Inyong. Semoga pandemi virus Covid-19 akan segera berakhir. Amin.

Sebagai catatan, tahun lalu pemuda asal Purwokerto itu menjadi juara nasional kelas A dengan mobil Honda Jazz dan jurnas kelas B dengan mobil Suzuki Pikup.

"Untuk bisa menjadi juara kelas F, tim tengah menyiapkan Toyota Yaris. Jadi harapannya, bisa menjadi juara nasional 3 kelas berbeda dan brand mobil yang berbeda pula," terang Inyong yang dalam 2 tahun terakhir memperkuat tim Indonesia ke Asia Auto Gymkhana Championship (AAGC).

Apa strategi yang akan dilakukan, terutama dengan Toyota Yaris, agar bisa berjaya di kelas F yang dalam beberapa tahun terakhir selalu dimenangi peslalom Toyota Team Indonesia (TTI)?

"Paling di settingan suspensi, om. Dan, kami serahkan pada ahlinya yaitu om Arce Meyer selaku direktur teknik HTJRT," lanjutnya.

Yakin bisa tumbangkan trio Anjas, Anza dan Diko dari TTI nih?

"Namanya target diambil yang tertinggi. Biar kalau lepas dari target gak kejauhan turunnya," ungkap Inyong. (bs)  

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo