mobilinanews

Gegara Covid 19, Anthony Sarwono Batal Jadi Navigator Rifat Sungkar & Ricardo Gelael

Minggu, 19/04/2020 05:20 WIB
Gegara Covid 19, Anthony Sarwono Batal Jadi Navigator Rifat Sungkar & Ricardo Gelael
Anthony Sarwono, navigator senior Indonesia gagal berlaga di Rally Muara Bungo dan Danau Toba akibat wabah covid-19. (foto : bs)

mobilinanews (Bali) - Gegara covid-19 ini melanda menyusahkan banyak orang di dunia, juga di Indonesia. Pun untuk kalangan balap.

Salah satunya dialami navigator senior Anthony Sarwono, yang kini tinggal di Pulau Dewata Bali bersama putrinya semata wayang.

"Sebelum pemerintah keluarkan larangan berkumpul massa, dan IMI Pusat kirim edaran soal penundaan event balap, sebenarnya saya tengah bersiap mengikuti reli yang venuenya masih di satu pulau, dengam jeda 2 minggu," ujar Anthony Sarwono kepada mobilinanews.

Yang membuat challenging Wono, sapaan akrabnya, di kedua event speed rally itu dia akan menjadi navigator dari 2 pereli hebat Tanah Air.

"Di seri 1 Kejurnas Rally di Muara Bungo, Jambi akhir Maret, saya diminta mendampingi Rifat Sungkar dengan mobil Mitsubishi Xpander AP4 yang baru mendapat homologasi dari FIA," terang Wono.

Lalu, dua pekan setelahnya, pada seri 2 Kejurnas Rally di kawasan Danau Toba Sumatera Utara, Wono sudah "dibooking" Ricardo Gelael sebagai navigatornya.

Lagi-lagi, merupakan "mobil baru" di ajang rally Tanah Air yakni Citroen C3 R5, sama persis dengan spek yang dipakai Sean Gelael di Kejurnas Rally Medan tahun 2019.

Sudah kebayang dong, jasa dan skillnya sebagai navigator andal sarat pengalaman yang akan dipakai 2 pereli legendaris dengan mobil anyar akan sangat menantang tentunya.

"Bahkan, nama gue udah dipasang di deket pintu mobil. Tapi, apa mau di kata, wabah virus covid-19 menggagalkan itu semua. Ya, sabar aja dulu. Namanya juga bencana nasional. Sekarang stay at home aja," ujar Wono yang pernah menjadi navigator tetap beberapa pereli andal, salah satunya Tony Hardianto almarhum.

Kini, sembari menunggu covid-19 berakhir yang entah kapan, Wono mengaku tengah membantu adiknya, Irawan Adikoesoemo membangun motorhome pesenan sosok punya nama dari kalangan motorsport maupun dari pejabat negara.

"Rumah saya kan dekat ama Irawan, jadi tinggal jalan kaki aja. Motorhome masih berhubungan dengan balap, jadi saya bisa memberi advice dari sisi pereli dan navigator," pungkas duren (duda keren) indo Belanda itu. (bs)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo