mobilinanews

2 Seri Kejuaraan Dunia Motocross MXGP di Jakarta & Palembang Direschdule Akhir Tahun 2020

Jum'at, 24/04/2020 18:55 WIB
2 Seri Kejuaraan Dunia Motocross MXGP di Jakarta & Palembang Direschdule Akhir Tahun 2020
Dua seri kejuaraan dunia motocross MXGP 2020 kemungkinan besar digeser di akhir tahun

mobilinanews (Jakarta) - Virus corona (covid19) memporak-porandakan kalender event balap di Indonesia, baik Kejurnas maupun event international kelas dunia.

Bahkan baru 2 seri kejurnas gokart dan 3 event international gokart di Sentul International Karting Circuit (SIKC) sempat digelar, karena balapan mobil kate itu memang memiliki habit selalu digelar di awal tahun. 

Namun selebihnya : postphone (ditunda). Bahkan balap mobil listrik yang tengah naik daun, Formula E yang banyak digadang-gadang termasuk polemik di dalamnya sedianya dihelat 6 Juni 2020 di kawasan Monas, Jakarta, langsung terkena imbas : dibatalkan. 

Rupanya, ada satu event international kelas dunia yang telah menjadi langganan di Indonesia dalam 3 tahun terakhir, tampaknya bisa diselamatkan. Yakni kejuaraan dunia motocross MXGP.

Semula 2 round itu diagendakan di Jakarta pada akhir Juni dan Palembang (Sumatera Selatan) awal Juli 2020. 

"Kami berkomunikasi dengan YouthStream selaku promotor MXGP, juga pihak FIM, dan kemudian kalender event MXGP di DKI dan Palembang bisa dire-schedule di akhir tahun," ujar Jeffrey JP, Sekretaris Jenderal IMI Pusat. 

Menurut Jeffrey, jadwal sementara untuk 2 seri tersebut pada akhir Oktober dan awal November 2020, merupakan round 12 dan 13 MXGP 2020. 

"Tentu dengan asumsi, wabah covid19 semoga segera berakhir, sehingga kami bisa menyiapkan diri serta menjalankan tahapan menuju kejuaraan dunia motocross MXGP yang merupakan tahun keempat digelar di Indonesia," terang Jeffrey. (bs)

  

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo